Tasikmalaya, Warta Ahmadiyah – Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Tasikmalaya menggelar Musyawarah Daerah (Musda) yang diikuti oleh perwakilan dari 23 koperasi aktif se-Kota Tasikmalaya pada Jumat 23 Januari 2026.
Salah satu anggota Jemaat Ahmadiyah yang juga termasuk pengurus Dewan Koprasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Tasikmalaya, Ranti Rahimah ikut hadir menyukseskan dan menjadi Master of Ceremony dalam kegiatan tersebut
Kegiatan Musda tersebut dihadiri oleh jajaran Pemerintah Kota Tasikmalaya, di antaranya Kepala Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian, dan Perdagangan, serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
Baca juga: Pererat Silaturahmi, Jemaat Ahmadiyah Cikampek Rabtah ke Koramil 0406
Musyawarah berlangsung khidmat dengan agenda utama laporan pertanggungjawaban pengurus periode sebelumnya dan pemilihan ketua Dekopinda untuk masa bakti 2026–2030.
Dalam forum musyawarah yang berlangsung secara demokratis, peserta secara bulat menyepakati kembali terpilihnya Agus Rudianto sebagai Ketua Dekopinda Kota Tasikmalaya melalui mekanisme aklamasi.
Keputusan tersebut mencerminkan kepercayaan para peserta terhadap kepemimpinan dan kinerja yang telah ditunjukkan pada periode sebelumnya.
Baca juga: Silaturahmi Lintas Iman, Jemaat Ahmadiyah Kampung Anam Hadiri Acara Paroki Pakumbang
Musda Dekopinda kali ini juga menjadi ruang kontribusi nyata dari anggota Lajnah Imaillah Jemaat Ahmadiyah dalam mendukung penguatan ekonomi kerakyatan.
Ranti Rahimah, penggiat koperasi sekaligus anggota Lajnah Imaillah, dipercaya memandu jalannya acara dengan tertib, komunikatif, dan profesional sejak awal hingga akhir kegiatan.
Suasana musyawarah semakin hangat menjelang penutupan acara dengan kehadiran Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan.
Ranti Rahimah selaku pemandu acara menyambut kedatangan Wali Kota dengan interaksi yang santai namun tetap beretika.
Dalam improvisasinya, Ranti mengajak Wali Kota membuka arahannya dengan pantun, yang disambut antusias dan mencairkan suasana forum.
Musyawarah Daerah Dekopinda Kota Tasikmalaya ini tidak hanya menjadi agenda rutin organisasi, tetapi juga momentum konsolidasi untuk memperkuat peran koperasi sebagai sokoguru perekonomian daerah. *
Kontributor: Nanang Ahmad H
Editor: Talhah Lukman A