Tasikmalaya– Sebanyak 10 orang pemuda Ahmadiyah yang tergabung dalam MKAI Jemaat Kersamaju mengikuti acara camping dengan para pemuda di komunitas BKC.
Kamping yang digelar bersama komunitas Bojong-Kawawo-Cipancur (BKC) di Desa Kersamaju Kecamatan Cigalontang Kabupaten Tasikmalaya.
Acara camping bersama ini dilaksanakan di tempat wisata bumi perkemahan Gunung Legok Satria Kersamaju Cigalontang Tasikmalaya, pada hari Sabtu-Minggu tanggal 11-12 Maret 2023.
Kegiatan kemah kebersamaan ini dihadiri 51 peserta para pemuda dari Desa Kersamaju.
Kegiatan ini diisi dengan sharing tanya jawab seputar rencana kegiatan bersama yang akan dilaksanakan untuk kemajuan Desa Kersamaju.
Tak hanya itu ada juga kegiatan jasmani seperti olahraga senam bersama.
Menurut Ketua MKAI JAI Kersamaju, Gungun Gunawan yang juga penggagas kegiatan kemah bersama ini mengatakan jika tujuan digelarnya acara ini adalah sebagai sarana silaturahmi.
“Tujuan diselenggarakannya acara Camping bersama ini adalah untuk menjalin silaturahmi dan menyatukan seluruh pemuda yang ada di Desa Kersamaju melalui wadah komunitas BKC,’ ujarnya
Bojong-Kawawo-Cipancur (BKC) Gungun berharap ke depannya dapat terjalin persatuan guna sama sama ikut berkiprah membangun Desa Kersamaju
Gungun menuturkan kegiatan BKC sendiri di antaranya mewadahi kreativitas anak anak muda untuk memajukan olahraga, seni budaya, sosial kemasyarakatan, dan pecinta alam di Kersamaju pada khususnya.
Menurutnya komunitas BKC ini sudah mendapat dukungan dari tokoh dan sesepuh masyarakat setempat.
Kontributor: Nanang Ahmad Hidayat
Editor: Talhah Lukman Ahmad