Kunjungan dengan menggunakan bus ini selain untuk silaturahmi ke anggota juga dalam rangka muawanah (pertemuan-red) gabungan Lajnah Imaillah Sumatera Barat. Rombongan terkesan karena disajikan pemandangan alam berupa jajaran kebun teh dan eloknya danau kembar, Danau Diatas dan Danau Dibawah.
SOLOK – Jauhnya jarak dan jalanan yang cukup menantang, tidak menyurutkan semangat Ketua Daerah Lajnah Imaillah Sumatera Barat, Farida Muis, Ketua Lajnah Imaillah Padang dan sejumlah pengurus serta mubaligh Jamaah Ahmadiyah Padang mengadakan kunjungan ke Solok Selatan, Minggu (26/4).
baca juga: [feed url=”http://warta-ahmadiyah.org/tag/muawanah/feed/” number=”3″]
Kunjungan dengan menggunakan bus ini selain untuk silaturahmi ke anggota juga dalam rangka muawanah (pertemuan-red) gabungan Lajnah Imaillah Sumatera Barat. Rombongan terkesan karena disajikan pemandangan alam berupa jajaran kebun teh dan eloknya danau kembar, Danau Diatas dan Danau Dibawah.
Dalam kegiatan yang diikuti puluhan Lajnah Imaillah dari beberapa majelis di Solok dan Solok Selatan seperti majelis Pampangan dan Lurahingu ini diisi dengan pembacaan ayat suci Al-Quran dan pembahasan materi yang diambil dari buku Riwayat Rasulullah SAW. Kesehatan wanita juga tidak luput dari bahasan kegiatan rutin ini.
Kanker serviks yang kini menjadi momok menakutkan wanita dikupas tuntas dari gejala hingga penanganannya. Menurut salah seorang pengurus kegiatan serupa akan digelar dalam waktu dekat di Majelis Ujung Gading Pasaman.
Kontributor : Khaira Saragih / Fauzan Fahrul Aziz
Editor : Talhah Lukman Ahmad