Kuningan- Sebanyak 4 mahasiswa Universitas Islam NegeriJakarta melakukan penelitian di Desa Manislor, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.
Kunjungan tersebut berlangsung pada 15-17 November 2024. Penelitian ini dilakukan sebagai bagian dari tugas mata kuliah di jurusan sosiologi, dengan fokus pada observasi sosial terhadap salah satu anggota Jemaat Ahmadiyah, Dadan yang juga merupakan pembudidaya jamur.
Penelitian ini mencakup berbagai kegiatan, mulai dari observasi dengan mengikuti aktivitas anggota, wawancara mendalam, hingga praktik langsung pembibitan jamur.
Para mahasiswa UIN tersebut mendapat pendampingan dari mahasiswa-mahasiswi Jemaat Ahmadiyah yang turut membantu kelancaran proses penelitian.
Interaksi yang terjadi selama penelitian memperlihatkan kolaborasi dan solidaritas antar generasi muda yang berbeda latar belakang.
Salah satu mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah yang terlibat dalam penelitian ini, Rafa menyampaikan kesannya terhadap pengalaman di Manislor.
“Kami sangat terkesan dengan solidaritas dan kehangatan yang ditunjukkan oleh masyarakat Jemaat Ahmadiyah di sini. Tidak hanya membantu penelitian kami, mereka juga memperlihatkan semangat keterbukaan dan toleransi yang luar biasa,” ujarnya.
Penelitian ini tidak hanya bertujuan untuk memenuhi persyaratan akademik, tetapi juga untuk memperluas wawasan mahasiswa tentang dinamika kehidupan sosial di masyarakat.
Melalui interaksi langsung dengan anggota Jemaat Ahmadiyah, para mahasiswa belajar menghargai keberagaman dan memahami tantangan yang diahadapi oleh masyarakat.
Kegiatan seperti ini diharapkan dapat menjadi jembatan untuk mempererat hubungan dengan berbagai pihak di tengah keberagaman Indonesia, sehingga informasi-informasi yang tersebar dilingkungan publik dapat dibandingkan langsung dengan sumbernya. *
Editor: Talhah Lukman A