Cianjur- Madrasah Al Hikmah Cabang Baros Cianjur dorong para murid semangat tadarus Al Quran bersama di Ramadhan kali ini.
Madrasah ini difokuskan untuk pembiasaan membaca dan mendalami Al Quran pada anak guna mengambil berkah di bulan Ramadhan.
Hal ini disampaikan oleh kepala sekolah Madrasah Al Hikmah, Mira Sumirahary pada Selasa, 4 April 2023.
“Selama Ramadhan anak-anak difokuskan pada membaca dan mendalami Al Quran guna mengambil berkah Ramadhan,” jelasnya.
Secara rutin diadakan pada sore hari pukul 16.00 WIB, diikuti oleh 21 murid terdiri dari berbagai latar belakang usia.
Diadakan setiap tahun, guru Madrasah Al Hikmah, Tia Nuraidah menyampaikan setiap murid memiliki target belajar yang berbeda. Hal ini disesuaikan dengan usia dan kemampuan membaca Al Quran para murid.
Untuk usia kanak-kanak akan difokuskan pada pengenalan huruf hijaiyah dan tanda baca Al Quran.
“Setiap anak mempunyai target ayat atau surah Al Qurannya masing-masing,” katanya.
“Namun untuk usia yang masih kecil dibimbing dan diajarkan mengenai pengenalan hurud Hijaiyah, bacaan huruf Arab dan tanda baca baris,” lanjut Tia Nuraidah
Lebih lanjut, ia berharap Madrasah Al Hikmah dapat meningkatkan semangat para murid, tidak hanya pada bulan Ramadhan saja, dalam membaca dan mempelajari Al Quran.
“Semoga dengan kegiatan ini anak-anak bisa meningkatkan semangat dalam membaca serta mempelajari AL Quran di bulan-bulan berikutnya,” harap Tia Nuraidah.
Kontributor: Tia Nuraidah
Editor: Amatul Noor