CIANJUR- Sama seperti di beberapa kota lainnya, muslimah Ahmadiyah yang tergabung dalam Lajnah Imaillah Kota dan Kabupaten Cianjut menggelar ijtima daerah dengan mengambil lokasi di majelis Baros. Kegiatan ini juga bertepatan dengan Hari Anak Nasional yang jatuh pada, Sabtu (22/7).
Walau tanpa dihadiri Sadr Lajnah Imaillah Indonesia, Yatti Barmawi, namun sejumlah pengurus PPLI, Venty Nurunnisa dan Linda Khalida hadiri dalam ijtima yang diikuti 564 peserta ini dan menyampaikan amanat sadr yang di antaranya meminta muslimah Ahmadiyah selalu berusaha berbuat baik dan siap berkhidmat.
Selain ceramah dan beberapa perlombaan, Ijtima kali ini dimeriahkan dengan beragam bazzar yang menjual makanan ringan dan baju layak pakai. Pada kesempatan yang sama diadakan penanaman pohon Sukun oleh Mufatish PPLI Venty Nurunnisa didampingi Amir Daerah Jabar 4, Drs. Ahmad Garnida, Mubaligh Daerah, Mln. Habib Berlin, dan Nazim Ala Asep Hisamudin.
Kontributor : Lilis Habib
Editor : Talhah Lukman Ahmad