By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
Warta Ahmadiyah
Youtube
  • Beranda
  • Berita
    • Mancanegara
    • Nasional
    • Daerah
  • Organisasi
    • Ansharullah
    • Khuddam
    • Lajnah Imaillah
  • Kebangsaan
  • Keislaman
  • Sosial
  • Rabthah
  • Opini
  • Siaran Pers
Font ResizerAa
Warta AhmadiyahWarta Ahmadiyah
Pencarian
Follow US
  • Berita
  • Organisasi
  • Kebangsaan
  • Keislaman
  • Sosial
  • Rabthah
  • Opini
  • Siaran Pers
© WartaAhmadiyah
BeritaLajnah Imaillah

Gelar Pelatihan Kewirausahaan, Lajnah Imaillah Tangerang Raya ‘Sulap’ Minyak Jelantah jadi Sabun Cuci

Last updated: 22 Juli 2025 06:14
By Talhah Lukman A 227 Views
Share
lajnah imaillah tangerang raya
Lajnah Imaillah Tangerang Raya ajak warga ubah minyak jelantah jadi sabun cuci berkualitas.
SHARE

Tangerang – Lajnah Imaillah Tangerang Raya Lajnah Imaillah Banten 2 menggelar kegiatan pelatihan kewirausahaan.

Fokus pelatihan kewirausahaan kali ini adalah membuat sabun berbahan dasar minyak jelantah yang berlangsung di Mesjid An-Nasr Panunggangan Timu, Kota Tangerang pada Minggu 20 Juli 2025.

Kegiatan ini bertujuan mendorong ibu-ibu rumah tangga untuk berwirausaha dan mendapatkan penghasilan tambahan.

Baca juga: Lajnah Imailah Daerah Tasikmalaya Hadiiri FGD yang Digelar KPAD, Bahas Hak Anak

Lewat pengolahan sedemikian rupa, minyak jelantah yang tadinya dianggap sampah dapat diolah menjadi sabun untuk mencuci kaus hingga lap.

Total kehadiran yang ikut melaksanakan praktik membuat sabun cuci dari minyak jelantah ini sebanyak 72 peserta .

Dalam pelatihan kewirausahaan kali ini, Sekertaris Daerah Lajnah Imaillah Banten 2, Ekawati Lutfianingsih menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya acara tersebut.

Baca juga: Tarbiyat Gabungan Jemaat Ahmadiyah Pontianak, Libatkan Generasi Muda

“Acara pelatihan ini merupakan ajang silaturahmi antara majlis talim Lajnah Imaillah dengan kader posyandu serta dinas kesehatan dan warga sekitar masjid,” ujarnya.

Hadir pula tamu undangan diantaranya istri dari Lurah Panunggangan Timur, Norma Yunita dan perwakilan puskesmas, Rina Nuryati.

Dalam sambutannya, Rina Nuryati menyampaikan jika minyak jelantah akan berbahaya jika dibuang sembarangan. Terlebih dapat mengurangi kesuburan tanah.

Baca juga: Perkuat Silaturahmi, Jemaat Ahmadiyah Bone Terus Diskusi Hal Krusial dengan Penyuluh Agama dan Gusdurian

“Tapi jika diolah akan menjadi sesuatu yag bermanfaat dan kalau digeluti bisa membantu menambah pendapatan keluarga,” paparnya.

Sementara itu dalam sambutannya, istri Lurah Panunggangan Timur, Norma Yunia memberi apresiasi pada kegiatan pelatihan kewirausahaan karena masuk kedalam program Upaya Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K).

Harapannya pelatihan kewirausahaan membuat sabun dari limbah minyak jelantah ini dapat membuka peluang usaha bagi ibu rumah tangga untuk menambah penghasilan. Terpenting adalah wujud silaturahmi Jemaat Ahmadiyah ke warga Panunggangan Timur.

Kontributor: Mira Kamilah

Editor: Talhah Lukman Ahmad

You Might Also Like

Program SERASI 2024, Menebar Cahaya Ramadhan dengan Kaji Al-Quran

Silaturahmi Lintas Iman – Bangun Bangsa dengan Landasan Cinta

Mubaligh Ahmadiyah Diundang Seminar di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Bupati Pandeglang: Ahmadiyah keluar Islam & bikin agama baru

Belasan Khuddam Yogyakarta Bertekad Tangkal Radikalisme

Previous Article Lajnah Imailah Daerah Tasikmalaya Hadiiri FGD yang Digelar KPAD, Bahas Hak Anak
Next Article sulawesi selatan KPA Sulawesi Selatan 2025, Mencetak Generasi Emas Ahmadiyah Memanfaatkan Libur Sekolah
Leave a Comment

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Might Also Like

Mubda JAI Papua Barat santap siang bersama Kabintaljarah KODAM XVIII/Kasuari
Daerah

Bahas Literasi Sejarah, Mubda JAI Papua Barat Diajak Santap Siang Kabintaljarah

Talhah Lukman A 2 Min Read
Nasional

Semangat Nasioanlisme, #Ahmadiyah4NKRI Bergema di Media Sosial

Redaksi 2 Min Read
paninggilan
BeritaSosial

Lurah Apresiasi Cek Darah Gratis di Pameran Buku Jemaat Ahmadiyah Paninggilan

Talhah Lukman A 1 Min Read
Previous Next
Warta Ahmadiyah

Warta Ahmadiyah merupakan sumber resmi Jemaat Ahmadiyah Indonesia yang menyajikan ragam informasi seputar kegiatan dan pandangan Ahmadiyah mengenai berbagai hal.

Kategori

  • Berita
  • Organisasi
  • Kebangsaan
  • Keislaman
  • Sosial
  • Rabthah
  • Opini
  • Siaran Pers

Informasi

  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Kirim Berita

Copyright 2016 – 2023 @wartaahamdiyah.org All rights reserved

Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?