Tasikmalaya- Lajnah Imailah Sukapura Tasikmalaya menjelang Ramadhan menggelar sedekah Ramadhan di dua titik, Kamis 27 Februari 2025.
Kedua tempat tersebut yakni Kampung Sukapura Kecamatan Sukaraja dan di Khalqah Cigunung Kecamatan Parungponteng Tasikmalaya yang bertempat di rumah salahsatu anggota Jemaat.
Untuk mengambil berkat dari kegiatan tersebut, Acara diawali dengan do’a bersama yang dipimpin oleh Arifin Ketua Ahmadiyah Sukapura.
Baca juga: Warga Ahmadiyah Wanasigra Sambut Ramadan dengan Jumat Bersih
Paket sembako yang dibagikan diantaranya berisi beras, minyak goreng, mie instan, telur, kecap dan garam.
Ketua Lajnah Imailah Sukapura Tuti Suciati mengatakan pembagian sedekah Ramadhan ini terlaksana berkat donasi dari seluruh anggota dari semua badan-badan yang dikumpulkan akhirnya terkumpulah paket sembako untuk dibagikan kepada warga masyarakat.
Adapun sasaran penerima adalah warga masyarakat kurang mampu, janda, yatim dan lainnya dan biasanya dibagikan satu hari sebelum bulan Ramadhan tiba.
Baca juga: Jemaat Ahmadiyah Cibeureum Gelar Bakti Sosial Jelang Ramadhan, Disambut Baik Tokoh Agama
Pembagian dilaksanakan di dua titik dengan masing-masing 150 paket di Sukapura dan 80 paket di Cigunung, sehingga total 230 paket yang telah dibagikan.
Acara tersebut merupakan kegiatan rutin tahunan Lajnah Imailah Sukapura bekerjasama dengan Majelis Amilah setiap menjelang bulan Ramadhan.
Baca juga: Lewat Pengajian, Anggota Ahmadiyah Makassar Lebih Mendalami Asal Muasal Hari Muslih Mauud
Ketua Lajnah Imailah Sukapura menyampaikan bahwa sedekah Ramadhan merupakan bentuk jalinan silaturahmi dan membangun pemahaman dan kesadaran sosial bersama sebagai warga dan masyarakat dalam lingkup sosial.
“Semoga kegiatan Sedekah Ramadhan ini dapat menjadi sarana ajang silaturahmi dan rabtah kepada masyarakat sekitar ” pungkasnya. *
Kontributor: Amatusalam
Editor: Talhah Lukman A