Tasikmalaya – Menjelang bulan suci Ramdhan, warga Ahmadiyah Wanasigra melaksanakan kegiatan jumat bersih.
Ketua Jemaat Ahmadiyah Wanasigra, Dodi Kurniawan mengatakan bahwa kegiatan bersih-bersih lembur ini adalah kerjasama Majelis Amilah Wanasigra dilaksanakan badan-bada.
Mendapat dukungan dari kepala wilayah kedusunan Wanasigra serta seluruh masyarakat di dusun Wanasigra yang berjumlah 7 RT.
Baca juga: Daiyah Lajnah Imaillah Bandung Kulon Aktif Menanggapi Film Beyond Forgiving Seraya Rabtah
Bahkan ikut berpartisipasi juga siswa dan siswi Pramuka Ambalan SMA Plus Alwahid yang membersihkan beberapa masjid.
Sementara itu Andi Taupik yang merupakan Kepala Dusun Wanasigra mengatakan tujuan diadakan kegiatan bersih-bersih lembur ini adalah untuk meningkatkan kesadaran hidup bersih dan lingkungan sehat.
Termasuk tentunya sebagai ajang silaturahmi antar warga masyarakat
Walaupun sekitar pukul sempat di sambut rintik hujan, tapi tidak mengendurkan semangat para anggota untuk membersihkan lingkungan.
Baca juga: Lajnah Imaillah Medan Gelar Jalan Santai 5 Kilometer, Wujudkan Gaya Hidup Sehat
Sejak pagi para anggota mulai berdatangan langsung membersihkan area sekitar lingkungan rumah dan jalan desa dengan membawa berbagai macam peralatan kebersihan
Setelah acara Jumat bersih selesai tibalah waktu yang ditunggu warga adalah menyantap nasi liwet bersama tentunya ditambah dengan kudapan tradisional khas desa seperti pisang rebus, ubi jalar dan lainnya.
Silaturahmi melalui kegiatan bakti sosial adalah ciri khas masyarakat desa yang perlu terus dipertahankan demi menghidupkan silaturahmi antar warga masyarakat dan kepedulian sosial
Kontributor: Asep Ramdani
Editor: Talhah Lukman A