Warga Kemang, Cicantayan Kab. Sukabumi, memperingati Maulid Nabi dengan melakukan pengobatan gratis di Madrasah Al-Madrohiyah. Pengobatan ini di laksanakan pada hari senin, tanggal 26 Januari tahun 2015. Mulai pukul 09.00 s/d 15.00 WIB. Pengobatan gratis bisa terlaksana berkat kerjasama antara beberapa Ormas seperti Lembaga Penelitian Sosial dan Agama (Lensa), Yayasan Al-Masturiyah (NU), Forum Pemuda Lintas Iman Sukabumi (Fopulis), Persatuan Pemuda Kemang (Perpek) termasuk dari Jemaat Ahmadiyah Humanity First Indonesia (Sukabumi).
Ratusan warga mulai memadati lokasi Pengobatan Gratis dari pukul 08.00 WIB, tepatnya di halaman Madrasah Al-Madrohiyah. Warga masyarakat sekitar berdatangan memenuhi undangan dari panitia penyelenggara yang sudah disebar beberapa hari sebelumnya, sementara Rombongan dari Humanity First Indonesia (Sukabumi) datang ke lokasi pada pukul 09.00 WIB dengan berjumlah 27 orang dari LI, Khuddam, Anshar, Mubalighin dan 4 org dr Team DHN.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sekarang sangat meriah, pada momen kali ini kami mencoba membuat konsep baru dengan memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis melalui metode Homeopathy” ujar Ketua Panitia.
“Disebutkan pula, kegiatan pengobatan gratis ini meliputi Cek tekanan Darah dan memperkenalkan metode pengobatan Homeopathy kepada masyarakat Kampung Kemang. Di pertengahan acara tampak Bapak Camat Cicantayan hadir dalam kegiatan ini.
“Alhamdulilah kegiatan seperti ini cukup bagus dan membantu terutama masyarakat umum dan lanjut usia yang sangat memerlukan pelayanan kesehatan”ujar Bapak Camat. Selain itu, tanggapan dari masyarakat sekitar yang sempat hadir dalam kegiatan Pengobatan Gratis ini berharap bahwasanya acara Peringatan Maulid Nabi serupa yang dibarengi dengan kegiatan bakti sosial bisa dilaksanakan secara berkelanjutan di daerahnya.
Kegiatan Pengobatan Homeopathy ini dihadiri total sekitar 310 orang, Kampung Kemang Desa/Kecamatan Cicantayan ini merupakan Kampung tempat kelahiran 3 serangkai Mubaligh Jemaat Ahmadiyah asal Sukabumi (Mln. Habib, Mln.Saefullah Ahmad Farouk dan Mln. Buldan). Sebelumnya Pengobatan serupa di kampung ini sempat mendapat respon yang kurang baik karena kebencian masyarakat sekitar terhadap Jemaat, tetapi sekarang atas Karunia Allah Ta’ala dan buah dari rabtah serta komunikasi yang sudah terjalin dengan baik kita telah sukses mengadakan Pengkhidmatan pengobatan gratis Homeopathy di daerah tersebut, semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan berkat dan karunia-Nya kepada semua Pengkhidmat di dalam Jemaat ini, amin.(ASA)