Kuningan-Turnamen Tenis yang diikuti dari berbagai daerah se-provinsi Jawa Barat di Desa Manislor junjung tinggi persahabatan dan persatuan.
Hal ini disampaikan oleh kepala Koordinator Perlombaan Tenis Meja, Saelani menjelaskan tujuan digelarnya acara turnamen berikut peserta yang hadir dalam acara tersebut.
“Turnamen Tenis Meja ini disiapkan dalam rangka gebyar memperingati hari lahir Pancasila. Diharapkan nilai-nilai Pancasila dapat diperkokoh dan diaktualisasikan dalam kehidupan nyata,” Ujar Saelani.
“Selain itu, kami juga ingin menjalin persahabatan antar sesama PTM. Kami berharap dapat memberikan motivasi kepada regenerasi untuk belajar dan bermain tenis meja,” lanjutnya.
Suatu kehormatan pula Manislor bisa menjadi penyelenggara sekaligus tuan rumah di ajang perlombaan besar yang dihadiri langsung oleh beberapa pejabat penting di Kabupaten Kuningan.
Kegiatan ini berlangsung pada hari Sabtu dan Minggu, 27-28 Mei 2023 bertempat di Gedung Fadhal Umar.
Jumlah peserta yang terdaftar adalah 142 orang untuk kelas gabungan atau kelas Umum, dan 22 orang untuk kategori kelas A. Total peserta hampir mencapai 200, termasuk panitia.
Selain bertujuan untuk menjalin silaturahmi antar kelompok Persatuan Tenis Meja (PTM) khususnya di kabupaten Kuningan, kegiatan ini juga merupakan rangkaian dari perayaan hari lahir Pancasila yang di adakan di desa Manislor.
Selain Turnamen Tenis Meja, di hari sebelumnya juga sudah menggelar perlombaan mewarnai gambar dan hafalan Juz Amma tingkat PAUD dan TK se-Kecamatan Jalaksana.
Panitia juga menyediakan fasilitas-fasilitas untuk kenyamanan para peserta dan pengunjung berupa Bazaar UMKM kaum ibu di desa Manislor, penyediaan posko kesehatan gratis, Penyuluhan dari dokter spesialis kejiwaan hingga diadakan pameran Al-Qur’an terjemahan dari berbagai bahasa.
Di akhir, salah satu peserta merasa bangga dan turut senang dengan diadakannya kegiatan positif seperti ini sangat membantu menumbuhkan rasa kekeluargaan antar peserta dari tiap kelompok PTM dan menjadikan sehat bersama seperti yang tercantum dalam tujuan awal diselenggarakan nya kegiatan ini.
“Saya sangat senang dan puas dengan kegiatan ini, dan sebagai tuan rumah, saya merasa gembira. Pelayanan di sini sangat baik, dan tentunya, tenis meja harus terus dilanjutkan,” ucap mantan Ketua PTM tersebut.
Pertandingan berlangsung cukup sengit dan diikuti dengan antusias. Semua tim bertanding dengan sportif dan penuh persahabatan.
Diharapkan ke depannya kegiatan serupa dapat digelar di setiap peringatan momentum-momentum khusus yang melibatkan kelompok tenis meja lainnya.
Kontributor: Tim Media Center Jabar 10, Buletin Kita
Editor: Amatul Noor