Mubaligh Ahmadiyah Yogyakarta, Mln. Bilal Ahmad Bonyan mengajak para pemuda Ahmadi untuk memanfaatkan media teknologi informasi sarana menyebarkan pesan-pesan Islam dan Jemaat. Dirinya juga menyemangati para khuddam untuk tidak takut dalam mengemban tugas mulia tersebut.
YOGYAKARTA – Janji khuddam membuka Khuddam Connect Majelis Khuddamul Ahmadiyah Yogyakarta. Dalam acara yang diadakan di Masjd Fadli Umar Yogyakarta ini, belasan anggota khuddam mengangkat diskusi dengan tema Teknologi Informasi, Sarana bagi Jemaat, dan Bagaimana Masih Mau’ud Mengambil Peluang Tren Teknologi Informasi Pada Zamannya.
baca juga: [feed url=”http://warta-ahmadiyah.org/tag/khuddam-connect/feed/” number=”3″]
Mubaligh Ahmadiyah Yogyakarta, Mln. Bilal Ahmad Bonyan mengajak para pemuda Ahmadi untuk memanfaatkan media teknologi informasi sarana menyebarkan pesan-pesan Islam dan Jemaat. Dirinya juga menyemangati para khuddam untuk tidak takut dalam mengemban tugas mulia tersebut.
“Mari manfaatkan media. Ini adalah pesan Khalifah. Hilangkan rasa takut dengan cara melangkah,”ujar Mln. Bilal, Sabtu (18/3)
Menurut Said Ahmad, moderator dalam diskusi kali ini tema dilatarbelakangi oleh sebuah gagasan bahwa sarana dan prasarana yang ada adalah untuk kemajuan jemaat begitu pula dengan perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat.
Kontributor : Cima Tahir Ahmad
Editor :Talhah Lukman Ahmad