“Lewat media sosial dan blog, kami (Majelis SBC-red) tidak hanya ingin menonjolkan kegiatan dan berita majelis SBC saja namun juga memperkenalkan pesona Kota Bogor kepada netizen,” tambah Talhah.
BOGOR – Tekad dan keseriusan majelis gabungan Sindang Barang-Bogor-Ciherang (SBC) dalam kegiatan khuddam tidak hanya diperlihatkan dalam banyaknya program di bidang kerohanian dan sosial tapi juga merambah ke bidang digital. Hal ini dibuktikan dengan launching akun Twitter dan blog terbaru mereka,Minggu (29/1).
baca juga: [feed url=”http://warta-ahmadiyah.org/tag/bogor/feed/” number=”3″]
“Semua kegiatan kami dapat dipantu melalui Twitter @mkaisbcID dan www.mkaisbc.blogspot.com,” sebut Nazim Isyaat (Departemen Publikasi) SBC, Talhah Lukman Ahmad.
Pria yang juga bekerja di salah satu surat kabar di Kota Bogor ini mengungkapkan langkah ini agar majelis SBC tidak tertinggal dengan majelis-majelis lain yang terlebih dahulu menyasar dunia digital untuk memperkenalkan majelis dan kegiatan-kegiatannya. Disinggung mengani tagar #SBCreborn yang dicuitkan dalam setiap tweet @mkaisbcID, dirinya menjelaskan jika majelis di Bogor kota ini ingin kembali menggebrak sejak awal.
“Lewat media sosial dan blog, kami (Majelis SBC-red) tidak hanya ingin menonjolkan kegiatan dan berita majelis SBC saja namun juga memperkenalkan pesona Kota Bogor kepada netizen,” tambah Talhah.
Hal serupa diutarakan Qaid Majelis (Ketua Pemuda) SBC, Irfan Setiawan yang ingin menjadikan bidang Isyaat sebagai salah satu kekuatan majelis yang dipimpinnya. Menyasar media sosial, menurut Irfan saat ditemui di donor darah wilayah Bogor di Masjid Al-Fadhl, gebrakan ini sudah sesuai dengan program kerja MKAI periode 2016-2017 di bidang Isyaat.
“Kita bahkan sudah bentuk tim digital dan akan segera bekerja,” pungkasnya.
Kontributor : Nizam Haerul Imam
Editor : Talhah Lukman Ahmad