Surabaya— Lajnah Imaillah Surabaya mengakhiri tahun 2023 dengan berbagi kebaikan hati, mengunjungi Panti Asuhan Muhammadiyah, Nyai Walidah.
Acara amal tersebut dilaksanakan di Jalan Dupak Bandarejo 1 No.30A, Surabaya, dengan memberikan 50 paket snack dan nasi kotak kepada anak-anak pada 17 Desember 2023.
Terletak hanya 10 menit dari Masjid An-Nur di Surabaya, tim Lajnah Imaillah, didampingi oleh Mubaligh Daerah Mln. Arif Effendi, tiba di panti asuhan dan disambut hangat oleh pengurusnya.
Mengenalkan diri sebagai perwakilan Lajnah Imaillah (LI) cabang Surabaya dari Masjid An-Nur Bubutan, acara dimulai dengan doa bersama yang dipimpin oleh salah satu pengurus.
Nurfatikah, Ketua cabang LI Surabaya, mengungkapkan kebahagiaannya bisa menjalin hubungan dan berinteraksi langsung dengan panti asuhan.
“Kami senang bisa membangun hubungan ini dan berkenalan langsung dengan panti asuhan,” ujarnya.
“Kami bersyukur kepada Allah atas kelancaran acara yang agak mendadak ini. Semoga di masa mendatang, kita bisa terus menjalin hubungan dengan persiapan yang lebih baik,” tambah Nurfatikah.
Selanjutnya, Mubaligh Daerah Mln. Arif Affendi memberikan penjelasan singkat mengenai Ahmadiyah dan keberadaannya dalam komunitas Muslim di Surabaya, termasuk kegiatan sosial seperti kunjungan ke Panti Asuhan Muhammadiyah.
“Penjelasan singkat tentang Ahmadiyah saja, sebagai pengenalan,” ungkap Mubaligh.
Ketua Panti Asuhan Fitriani dan Pembina Panti Asuhan H. Muhammad Yamin menyambut hangat kegiatan tersebut.
“H. Muhammad Yamin berharap dapat menjalin hubungan yang erat dengan Lajnah Imaillah Surabaya dan berharap bisa sering bertemu dan tetap berhubungan,” ungkap H. Muhammad Yamin.