Bandhng, (5/2/2020). Lajnah Imaillah Bandung Kulon hadiri kegiatan belajar bersama dalam acara PUSPAGA bertempat di Jalan Srimolek no 6, Bandung.
Kegiatan ini semakin bermakna ketika Ibu Wakil Walikota Bandung turut serta belajar bersama dan berbagi pengalaman selama mendampingi suami bertugas sebagai Wakil Walikota Bandung, sehingga tema yang disajikan adalah, “Peran Istri Dibalik Sukses Suami.”
Dalam kesempatan itupun hadir pula Lurah Regol Bapak Budi Haria Mukti dan istri, sebagai tamu undangan sehingga menambah semarak kegiatan belajar bersama di PUSPAGA hari itu. Ibu Dra. Hj. Yuniar selain sebagai istri Wakil Walikota Bandung juga menjabat sebagai Wakil
dari Sekolah PUSPAGA juga sebagai Wakil Ketua PKK Kotamadya Bandung.
Ibu Wakil Walikota berujar,
” Dalam membina sebuah keluarga akan mengalami pasang-surutnya, perlu diingat kita punya Allah Taala sebagai penggantung atas Doa-doa kita yang senantiasa dipanjatkan.”
Setelah berbagai banyak wejangan dan nasehat yang tersampaikan, Ibu Wakil Walikota Bandung akhirnya memberikan ungkapan akhir :
“Implementasikan sesuai situasi, tambah ilmu tambah solusi dengan PUSPAGA jadi mitra kedepannya untuk merubah peran ayah dan peran ibu, sehingga hadirkan yang terbaik untuk keluarga dan ciptakan keluarga-keluarga baik di Kota Bandung”
Kontributor : Ny. Mujiarsih