BEKASI – Musim kemarau berkepanjangan yang melanda sebagian besar wilayah tanah air saat ini sudah menyebabkan banyak kerugian seperti kebakaran hutan, kekeringan dan sulitnya air untuk lahan pertanian. Menyikapi hal tersebut Amir Nasional Jemaat Ahmadiyah Indonesia, Mln. H. Abdul Basit, Shd menyerukan pentingnya Shalat Istisqa.
Menyambut seruan tersebut anggota Jemaat Ahmadiyah Tambun, Kamis (29/10) menggelar shalat Istisqa . Sedikitnya 45 orang turut serta dalam shalat yang digelar di sebuah lapangan pemukiman warga tersebut.
Amir Nasional menghimbau kepada seluruh anggota Ahmadiyah untuk berdoa dan melaksanakan sholat Istisqo’ secara bersama sama agar hujan segera turun. Beliau menambahkan dengan doa yang tulus, kekeringan akibat kemarau panjang dan kebakaran hutan di berbagai daerah di Indonesia dapat segera teratasi.
Sesuai dengan Sunnah Nabi Muhammad SAW. Apabila terjadi kemarau panjang beliau menyerukan agar melaksanakan Shalat Istisqa. Dimana waktunya sama seperti Shalat Ied, yaitu sebelum tengah hari namun jika dikerjakan sesusah matahari tergelincir pun tetap diperbolehkan.
Reporter : Husna Arifa