Yogyakarta – Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta mengajak mahasiswa sejumlah kampus ikut dalam workshop menulis skripsi.
Tujuan diadakannya workshop ini sendiri guna membantu mahasiswa akan pentingnya menyelesaikan skripsi tepat waktu.
Selain itu dalam kegiatan yang digelar Rabu, 20 Maret 2024 ini juga untuk memotivasi para mahasiswa untuk semangat menuntaskan pendidikannya.
Peserta workshop yang berlangsung di lantai 4 Aula Masjid Fadhli Umar itu terdiri dari mahasiswa jenjang S1 lintas kampus di Yogykarya.
Sebut saja berasal dari YIPC, UGM, UNY, STBA Lia, STIKOM, dan UKDW.
Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta mengundang para mahasiswa ini juga sebagai bagian rabtah dengan generasi muda di kota pendidikan tersebut.
Sesi pertama dalam workshop ini dibuka oleh Dr. Didit Hadi Barianto selaku mentor yang merupakan dosen Fakultas Teknik UGM sekaligus Amir Daerah Jemaat Ahmadiyah DIY.
Ia memotivasi para mahasiswa dan berbagi pengalaman ketika menempuh pendidikan sarjana.
Dalam kesempatan tersebut, Dr. Didit menyampaikan bahwa kunci dari kesuksesan dalam menempuh pendidikan adalah berdoa dan melibatkan Allah SWTdalam setiap usaha yang dilakukan.
Kemudian sesi kedua dilanjutkan dengan pemaparan materi tata cara, tips, dan penjelasan dalam penulisan skripsi olehDr. Nina Mariani Noor.
Ia merupakan dosen Pascasarjana UIN Sunan Kalijaga sekaligus pengurus daerah Lajnah Imaillah Yogyakarta.
Selain workhsop, dalam kesempatan tersebut juga digelar pameran buku-buku jemaat, Al Quran berbagai bahasa, dan buku-buku umum.
Kegiatan ini banyak menuai respon positif dan banyak yang berharap bahwa kegiatan ini dapat diikuti secara luas bagi anggota jemaat di seluruh Indonesia secara online.
Workshop diakhiri dengan jamuan berbuka puasa dan foto bersama.
Kontributor: Umar Farooq Zafrullah
Editor: Talhah Lukman A