JAKARTA – Pada Kamis petang (21/01/2021), Ahmadiyah Lenteng Agung bantu galang dana untuk korban covid-19.
Di lingkungan sekitar Masjid Al-Mubarak Lenteng Agung, RW 01 Kelurahan Jagakarsa saat ini sudah mencapai status zona merah. Hal ini berarti daerah tersebut sudah tidak aman bagi masyarakatnya.
Cukup banyak masyarakat yang sudah terpapar dan menjalani isolasi mandiri.
Sehingga, dalam menghadapi situasi seperti ini, Ketua RW 01, Saih Fadilah bersama Ketua PKK RW 01 membuat himbauan untuk menggalang dana dari dan untuk warga RW 01.
Hal tersebut dilakukan untuk menolong dan meringankan beban bagi warga yang sedang terpapar covid-19 dan menjalani isolasi mandiri.
Sebagai bagian dari warga yang tinggal di lingkungan yang sama, Jemaat Ahmadiyah Lenteng Agung menyambut hangat himbauan dari Saih Fadilah.
“Sudah menjadi kewajiban kita untuk mendukung dan membantu warga sekitar kita”, ucap Ketua Satuan Tugas (Satgas) Ahmadiyah Lenteng Agung-Fazal Ahmad.
Diwakili oleh Ketua Satgas Ahmadiyah Lenteng Agung, bantuan yang terkumpul dari Lajnah Imaillah (LI) Lenteng Agung tersebut diserahkan langsung kepada Ketua RW 01 pada pukul 19.00 WIB di kediamannya.
Ketua Satgas Ahmadiyah LA, Fazal Ahmad berharap agar sumbangsih tersebut dapat berguna membantu meringankan beban warga yang terpapar covid-19.
“Semoga sumbangsih ini dapat membantu dan meringankan beban warga RW 01 yang sedang terpapar covid-19 dan menjalani isolasi mandiri”, tuturnya.
Kontributor: Minda Octaviana
Editor: Hajar Ummu Fatikh