Kerinci, (25/1/2020). Madrasah Abdus Salam binaan Ahmadiyah Kerinci mengadakan program wisata tarbiyat yang didukung oleh para Anshar dan anggota Lajnah Imaillah. Rombongan mengawali programnya dengan berdo’a yang dipimpin oleh Mln. Mubarak Achmad.
Arena wisata Taman Pertiwi menjadi destinasi kegiatan kali ini. Setelah istirahat sejenak dan makan siang, acara dilanjutkan dengan pengajian dan mengajak seluruh peserta untuk berdzikir mengagungkan alam karya cipta Allah swt.
Selesai acara dengan semangat tinggi para Nasirat dan athfal serta lajnah menikmati wahana yang ada di Taman Pertiwi. Taman pertiwi ini terletak di Desa Pendung Talang Genting, RT. 01, Kecamatan Danau Kerinci, Sanggaran Agung, Danau Kerinci, Kabupaten Kerinci, Jambi 37172.
Taman Pertiwi merupakan objek wisata primadona bagi para wisatawan. Taman pertiwi dahulu namanya adalah maskapai tempat penjajah Belanda.
Walaupun tidak begitu luas, Taman pertiwi ini memiliki keunikan tersendiri banyak tempat dihiasi bunga-bunga, pengunjung dapat menyaksikan ribuan ikan Mas yang besar dan jinak karena bisa diraba. Semua nasirath dan athfal memberikan makanan dan meraba ikan yang mendekat.
Disini juga bisa menikmati keliling kolam besar menggunakan sampan-sampan angsa. Selfi di spot foto yang bergambar love, bermain di rumah pohon dan wahana lainnya sepeda tali dan flying fox.
Tidak terasa waktu Zhuhur tiba rombongan lantas mendirikan Shalat berjamaah.
Selesai shalat bis meluncur menuju Kolam renang air panas. Para athfal dan nasirat berlarian dan langsung menikmati segarnya air panas. Semua berenang dan menikmati seakan tidak mau pulang. Selesai mandi para Nasirat dan athfal mendapat coklat lalu menuju bis tuk segera pulang.
Kontributor: Mln. Mubarak Achmad