Tasikmalaya– Usama Ahmad Rizal mendapatkan nominasi untuk penghargaan berkelas di malam ‘Apresiasi Dan Penghargaan Tokoh Penggerak Toleransi dan Lingkungan’ untuk kategori Penggerak Toleransi, sebuah penghargaan regional pada acara Haul Gusdur ke-15 di Gedung Pendopo Baru, Pemda Kabupaten Tasikmalaya, Jumat 31 Januari 2025.
Usama Ahmad Rizal memposting moment bersejarah itu pada akun resmi Instagram miliknya @usamaahmadrizal bahwa gerakan sosialnya sedikit besar terilhami dari pemikiran Gus Dur.
Terbukti dari pernyataan Usama Ahmad Rizal yang menitikberatkan kepada gagasan Gus Dur bahwa solusi menuju Indonesia lebih baik hanya melalui dialog.
“Gus Dur telah menunjukkan kepada kita bahwa jalan menuju Indonesia yang lebih baik adalah melalui dialog, saling menghargai, dan mengedepankan kemanusiaan,” ungkapnya.
Di moment tersebut, Usama Ahmad Rizal mewakili Jemaat Ahmadiyah Wanasigra didampingi Ketua DPD JAI Tasikmalaya, Herisdiana turut mengapresiasi atas diraihnya penghargaan tersebut.
“Ini sangat baik dan menjadi angin segar, ini artinya proses kaderisasi (pembentukkan) dalam isu keberagaman dan toleransi berjalan,” katanya.
Rekam jejak Usama Ahmad Rizal dalam perjalan gerakan sosialnya, telah banyak ia lakukan. Beberapa moment itu, Usama Ahmad Rizal mempostingnya di akun Instagram miliknya, seperti keterlibatannya dalam mengadvokasi kelompok minoritas, isu kemanusia, dan isu lingkungan itu sendiri.
Menurut Usama Ahmad Rizal, ia meyakini bahwa setiap langkah kecil akan berdampak bagi bangsa ini. Maka Usama Ahmad Rizal mendorong untuk meneruskan api perjuangan dari mendiang Gus Dur.
“Kini, giliran kita untuk meneruskan api perjuangan itu, dengan penuh keyakinan bahwa setiap langkah kita, meskipun kecil, dapat memberikan dampak besar bagi bangsa ini,” katanya.
Hal serupa diungkapkan Ketua Kordinator Gusdurian Tasikmalaya, Zainda Usmana Aulia, M.Pd, dalam sambutannya mengatakan bahwa warisan pemikiran dan perjuangan Gus Dur harus dilanjutkan.
“Warisan pemikiran dan perjuangan Gusdur dalam menjaga keberagaman dan keadilan sosial harus terus dilanjutkan,” ungkapnya.
Sementara itu, nama-nama nominasi terpilih pada Haul Gus Dur ke-15 kategori ‘Pegiat Pendidikan, Lingkungan, dan Toleransi’ sebagai berikut:
- H. E. Koswara, S.IP (Tokoh Penggerak Lingkungan)
- Diwan Masnawi, M.Fil (Tokoh Penggerak Lingkungan dan Founder Lingkungan)
- Muhammad Najmi Al-Haramain, S.H (Tokoh Penggerak Lingkungan dan Founder Pesangreen)
- Usama Ahmad Rizal (Tokoh Penggerak Toleransi)
- Nandang Taryana, S.Pd (Tokoh Penggerak Pendidikan Inklusif)
Kontributor : Nanang Ahmad Hidayat
Editor : Devi Savitri