Tasikmalaya– Pengurus Yayasan Al Wahid mengunjungi SMA Al Wahid di Wanasigra Tasikmalaya pada Senin, 18 Maret 2024.
Kunjungan ini guna menjalin silaturahmi dan memberikan dukungan moral dan materiil bagi kemajuan pendidikan di sekolah tersebut.
Ketua Pengurus Yayasan Al Wahid, Drs. Rohyan Sosiadi menyatakan bahwa kunjungan ini merupakan upaya nyata yayasan untuk mendukung cita-cita menuju Indonesia emas, di mana pendidikan merupakan salah satu faktor penting dalam mencapai kejayaan.
“Yayasan Al Wahid terus memperjuangkan dan mencari dukungan untuk kemajuan pendidikan di SMA Al Wahid,” kata Rohyan.
“Kunjungan silaturahmi ini menjadi langkah konkret yang dapat diikuti dengan tindakan nyata,” lanjutnya.
Rohyan juga mengungkapkan harapannya agar putra-putri Indonesia, khususnya dari SMA Al Wahid, banyak yang berhasil menjadi tokoh nasional.
Ia yakin bahwa dengan komitmen dan kerja keras bersama, cita-cita Indonesia emas akan dapat tercapai.
Yayasan Al Wahid berkomitmen untuk terus memberikan dukungan moril dalam meningkatkan kualitas pendidikan di SMA Al Wahid.
Berjanji akan melibatkan berbagai pihak yang peduli terhadap pendidikan dalam upaya mencapai tujuan bersama ini.
Kunjungan silaturahmi ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara yayasan dan sekolah, serta memberikan inspirasi dan semangat baru bagi semua pihak terlibat.
“Mari kita bergandengan tangan untuk mewujudkan cita-cita Indonesia emas, dengan menjaga dan meningkatkan kualitas pendidikan bagi generasi penerus bangsa kita,” kata Rohyan.