Karawang– Paket takjil yang dibagikan anggota JAI Cikampek sempat dikira jualan oleh pengendara yang melintas.
Digagas oleh Lajnah Imaillah Cikampek, Jemaat Ahmadiyah setempat membagikan takjil atau hidangan berbuka.
Hidangan spesial di Ramadhan itu dibagikan langsung ke pengendara pada Jumat 15 Maret 2024 di jalur ramai, Pantura Jalan Ahmad Yani Dauwan.
Ikut Serta dalam semarak Semarak Ramadhan Ahmadiyah Seluruh Indonesia (SERASI) kegiatan berupa bagi bagi Takjil ini dibagikan kepada para warga dan pengendara yang lewat Mesjid Baitun Nashir Dauwan Cikampek oleh Lajnah Imaillah, Nashirat dan Anshar.
Paket takjil yang dibagikan berupa nasi ayam tepung, martabak dan kue.
Sempat ada kejadian menarik dimana pengendara dan warga sempat ragu menerimanya karena dianggap jualan.
Namun setelah dijelaskan ini adalah takjil gratis dari Lajnah Imaillah Cikampek, akhirnya warga pun menyerbu posko takjil.
Bahkan ada pengendara motor yang rela memutar balik kendaraan untuk mendapatkan hidangan berbuka yang dibagikan anggota Jemaat Ahmadiyah Cikampek itu.
Kurang dari 10 menit, sebnayak 60 bungkus pun habis diberikan ke pengendar yang melintas dan warga.
Kontributor: Mahmud Yusuf
Editor: Talhah Lukman A