Para orang tua hendaknya meningkatkan tarbiyat keluarga di rumahnya masing-masing karena hal tersebut sangat berpengaruh terhadap akhlak anak-anak.
BOGOR – Madrasah Dinniyah Mubarak milik Jamaah Ahmadiyah Markaz mengadakan pembagian raport dan kenaikan kelas Tahun Ajaran 2015/2016 di halaman Masjid Al-Nashr, Kemang-Bogor. Acara yang berlangsung selama tiga jam ini adalah agenda tahunan yang biasa dilaksanakan setelah ujian semester genap. Pelaksanaan acara tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena diadakan di ruang terbuka (outdoor) dan berbarengan dengan penyambutan bulan suci ramadhan.
Acara ini dihadiri oleh beberapa tamu undangan, yaitu Ketua Cabang Jamaah Ahmadiyah Kemang (Markaz) yang diwakili oleh sekretaris ta’lim, Ketua (Persatuan Orang tua Murid dan Guru (POMG), serta para orang tua murid. Acara dibuka dengan pembacaan Al-Qur’an oleh Taheer Ahmad dan dilanjutkan dengan taranah nazm oleh Sayyida Tahira dkk.
Dalam sambutannya Kepala Madrasah Dinniyah Mubarak , Mln. Tatang Hidayatullah berpesan agar seluruh siswa dan siswi hendaknya mengamalkan tema acara ini. Ia juga menghimbau kepada para orang tua untuk meningkatkan tarbiyat keluarga di rumahnya masing-masing karena hal tersebut sangat berpengaruh terhadap akhlak anak-anak diluar rumah termasuk di madrasah.
Pada kesempatan yang sama sekretaris ta’lim yang mewakili Ketua Cabang, Mln. Abdul Karim mengatakan untuk tidak melupakan semua ilmu yang didapat selama di madrasah ini. Ia juga mengamanatkan untuk mengamalkan ilmu tersebut dalam kehidupan sehari-hari. Sementara itu Ketua POMG, Kamil Mubarak, yang berpesan bahwa setiap anak ahmadi harus menjadi pahlawan.
“Anak-anak Ahmadi harus jadi hero dalam segala hal kebaikan dan menjadi suri tauladan untuk anak-anak yang lainnya (non ahmadi-red),” ujar pria yang akrab disapa Kang Kamil tersebut.
baca juga : [feed url=”http://warta-ahmadiyah.org/tag/markaz-ahmadiyah/feed/” number=”3″]
Diawali dengan tidung madrasah oleh seluruh siswa dan siswi Madrasah Dinniyah Mubarak , acara dilanjutkan dengan penampilan dari masing-masing kelas. Beragam aksi ditampilkan seperti pembacaan doa-doa harian, nazm, qasidah, dan pertunjukan drama yang bertema keagamaan. Para penonton gembira dan menjadi inspirasi bagi anak-anak yang menonton teman-temannya tersebut untuk berani beraksi dan berbicara di depan umum.
Sesi terakhir acara penuh pesan kebaikan tersebut berupa pembagian hadiah juara masing-masing kelas, foto bersama, dan doa penutup yang dipimpin oleh Kepala Madrasah Dinniyah Mubarak.
Kontributor : Mubarak Mushlikhuddin
Editor : Talhah Lukman Ahmad