Tasikmalaya – Kursus Pendidikan Agama (KPA) bagi remaja usia 9 hingga 17 tahun kembali hadir dengan semarak di Wanasigra Pusat, Tenjowaringin.
Diselenggarakan mulai tanggal 29 Juni hingga 3 Juli 2024, acara ini tetap berjalan sukses meskipun cuaca kerap diguyur hujan.
KPA 2024 ini merupakan momen yang dinantikan oleh banyak pihak, mengingat kegiatan ini terakhir kali diadakan pada 2022 di Sukasari.
Lebih dari 700 peserta yang berasal dari berbagai Jemaat Lokal di Jabar 7&8 turut ambil bagian dalam kegiatan ini, didampingi oleh sekitar 120 panitia yang berdedikasi penuh untuk memastikan kelancaran acara.
Materi yang diajarkan dalam KPA ini mencakup berbagai aspek penting dalam pendidikan agama, seperti pembelajaran Al-Quran, kelimuan, nizam khilafat, pengorbanan, dan banyak lagi.
Setiap materi disampaikan dengan metode yang interaktif dan menarik, membuat peserta tidak hanya memahami teori tetapi juga mampu mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
Selain sesi pembelajaran, KPA 2024 juga menyelenggarakan berbagai kegiatan pendukung yang menambah semarak acara. Mulai dari diskusi, kuis interaktif, hingga permainan yang tak kalah meriah di sela-sela waktu guna membangun kebersamaan di antara peserta.
Mubaligh Daerah Jabar 7, Mln. Irfan Maulana menuturkan bahwa KPA menjadi sarana pembinaan untuk generasi muda Jemaat.
“Tentunya KPA ini menjadi sarana untuk pembinaan generasi muda, terkait kegiatan Ta’lim dan Tarbiyat. Tentu dengan adanya KPA, generasi Ahmadi bisa meningkat lagi dalam segi pemahaman dan wawasan kejemaatan juga keislaman.”
“Dan juga mungkin bagaimana menguatkan kedisiplinan anak-anak Ahmadi terutama kaitannya dengan pengamalan ibadah.” sambung Mln. Irfan.
Diharapkan, kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya, menjadi wadah bagi generasi muda untuk memperdalam pengetahuan agama, membentuk karakter yang lebih baik, dan mempersiapkan mereka menjadi pemimpin masa depan yang berakhlak mulia. *
Kontributor: Nunun N Ainia
Editor: Talhah Lukman A