Medan-– Lajnah Imaillah Medan mewakili komunitas muslim Ahmadiyah dalam dialog bersama organisasi lintas iman.
Hubungan baik dengan organsisasi yang anggotanya terdiri dari berbagai agama dan kepercayaan terus dilakukan Jemaat Ahmadiyah Medan.
Terbaru, pihak pengurus Lajnah Imaillah di Medan menjadi salah satu wakil dalam dialog lintas iman.
Wakil Ketua Daerah Lajnah Imaillah Sumut Ana Deliana dan salah seorang pengurus, Sari Nalurita hadir dalam acara tersebut.
Ana menyampaikan bahwasanya undangan ini sebagai bukti kedekatan Jemat Ahmadiyah Sumut dengan berbagai organisasi lintas iman termasuk dengan Lutheran World Federation (LWF) yang menggelar dialog di Hotel Grand Mercure ini.
“Dalam sebuah acara lintas iman, waktu itu saat saya mewakili LI Medan. Saya dapat berkenalan dengan salah satu pengurus LWF yaitu ibu Tety Aritonang,”ujar Ana Minggu 26 November 2023
“Hubungan baik itu dapat terjalin sampai saat ini,”sambungnya.
Sementara itu Mubaligh Daerah Sumtera Utara, Mln. Muhammad Idris juga diberikan kesempatan untuk menjelaskan peran aktif Jamaat Ahmadiyah dalam menginisiasi berbagai kegiatan dan dialog lintas iman.
Mln. Muhammad Idris menjelas sejak tahun 2018 bersama berbagai komunitas dan organisasi lintas iman.
Ia juga menjelaskan peran aktif Rumah Perdamaian sebagai tempat berkumpul dan berkegiatan para tokoh dan pemuda lintas iman di kota Medan.
Di tempat sama Rev. DR Anne Burghart menjelaksan apabila selama ini LWF selama ini fokus dalam kerja-kerja mempromosikan perdamaian, keadilan, dan rekonsiliasi.
Organisasi itu juga terlibat langsung dalam program-program lintas iman dengan menginisiasi dialog dan diskusi dalam upaya merawat keberagaman dan tradisi-tradisi berbagai keyakinan dan agama.
Dalam situasi terkini atas perang di Gaza, LWF juga terjun langsung untuk membantu rakyat Palestina yang terdampak karena perang dengan memberikan bantuan kemanusiaan.
Kontributor: Khalid Walid Ahmad Khan
Editor: Talhah Lukman A