By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
Warta Ahmadiyah
Youtube
  • Beranda
  • Berita
    • Mancanegara
    • Nasional
    • Daerah
  • Organisasi
    • Ansharullah
    • Khuddam
    • Lajnah Imaillah
  • Kebangsaan
  • Keislaman
  • Sosial
  • Rabthah
  • Opini
  • Siaran Pers
Font ResizerAa
Warta AhmadiyahWarta Ahmadiyah
Pencarian
Follow US
  • Berita
  • Organisasi
  • Kebangsaan
  • Keislaman
  • Sosial
  • Rabthah
  • Opini
  • Siaran Pers
© WartaAhmadiyah
BeritaDaerah

Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta Gelar Program Kelas Ahmadiyah

Last updated: 20 Mei 2025 16:10
By Talhah Lukman A 257 Views
Share
Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta Gelar Program Kelas Ahmadiyah
Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta Gelar Program Kelas Ahmadiyah
SHARE

Yogyakarta – Jemaat Ahmadiyah Yogyakarta menyelenggarakan program Kelas Ahmadiyah pada Sabtu, 17 Mei 2025 di Masjid Fadhli Umar, Kota Yogyakarta.

Kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman yang jernih dan komprehensif mengenai ajaran, sejarah, dan kontribusi Jemaat Ahmadiyah kepada masyarakat luas.

Acara yang berlangsung dari pukul 9 pagi ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk dua perwakilan dari Institute for Southeast Asian Islamic Studies (ISAIs), satu orang dari (Perkumpulan Pengembang Pendidikan Intereligius) Pappirus , serta anggota Jemaat Ahmadiyah terdiri dari tiga anggota Anshar dan lima anggota Khuddam.

Program ini terdiri dari dua sesi utama. Sesi pertama diisi oleh Mln. Dildaar Ahmad Dartono, Mubaligh Jemaat Ahmadiyah Cabang Piyungan, yang mengupas tuntas sejarah berdirinya Ahmadiyah, konsep khilafat, profil para khalifah, serta kontribusi Jemaat Ahmadiyah terhadap perkembangan masyarakat global dan Indonesia.

Dirinya juga menjelaskan peran Ahmadiyah di Indonesia sejak era 1925 hingga saat ini.

Sesi kedua menghadirkan Mln. Drs. Abdul Rozaq yang membawakan materi seputar aqidah Jemaat Ahmadiyah.

Ia menjelaskan filosofi di balik nama Ahmadiyah, makna motto love for all, hatred for none, serta peran sentral Hadrat Mirza Ghulam Ahmad as sebagai Al-Masih dan Imam Mahdi.

Sesi tanya jawab menjadi momen interaktif yang menarik, di mana peserta mengajukan sejumlah pertanyaan mendalam, seperti metode penafsiran Al-Quran dalam Ahmadiyah dan proses pemilihan khalifah.

Dialog yang terbuka dan hangat ini menunjukkan tingginya antusiasme peserta dalam memahami lebih dekat komunitas Ahmadiyah.

Sesi utama ditutup dengan pernyataan penutup dari Ketua Jemaat Yogyakarta, Sugiyarno.

Dalam sambutannya, ia mengungkapkan harapan agar kegiatan ini terus berlanjut dan menjadi wadah positif dalam membangun pemahaman lintas iman.

“Kami berharap program ini dapat menjadi sarana silaturahmi antar agama dan kepercayaan demi kemajuan bangsa,” ujar Sugiyarno.

Rangkaian kegiatan kemudian ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Mln. Dildaar Ahmad Dartono, dilanjutkan sesi dokumentasi dan makan siang bersama.

Program ini menjadi bukti nyata komitmen Jemaat Ahmadiyah untuk terus menghadirkan ruang dialog yang damai dan konstruktif di tengah masyarakat Indonesia yang plural.

Kontributor: Rifqi Arianto Qasid Ahmad

Editor: Talhah Lukman A

You Might Also Like

Tiga Ahmadi Pakistan Ditembak, Satu Kritis

9 Fakta Tak Terbantahkan Tentang Israel-Palestina

Sambut Hari Pertama Sekolah, Pelajar Ahmadiyah Sindangbarang Dilatih Percaya Diri

Apakah Dewan Ideologi Islam Pakistan Merencanakan Genosida kepada Para Ahmadi?

Donor Darah Bersama Jema’at Ahmadiyah Lamunti

Previous Article Sambut Hari Khilafat, Jemaat Ahmadiyah Gunungkidul Gelar Seminar Parenting bertema Orang Tua Menjadi Teman Menjaga Mental Anak
Next Article Warga Ahmadiyah Purwokerto Manfaatkan Car Free Day untuk Pameran Buku dan Al-Quran
Leave a Comment

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Might Also Like

MancanegaraSosial & Kemanusiaan

Humanity First Merespon Topan Haiyan Filipina

Redaksi 3 Min Read
Daerah

Persahabatan Ahmadiyah Kudus dengan Pendeta GMKI

Redaksi 4 Min Read
Ijtima Daeah Lajnah Imaillah Sumut 1
BeritaLajnah Imaillah

Lajnah Imaillah Sumut Hindari Dampak Negatif Internet, Orang Tua Harus Buat Aturan Tegas

Talhah Lukman A 2 Min Read
Previous Next
Warta Ahmadiyah

Warta Ahmadiyah merupakan sumber resmi Jemaat Ahmadiyah Indonesia yang menyajikan ragam informasi seputar kegiatan dan pandangan Ahmadiyah mengenai berbagai hal.

Kategori

  • Berita
  • Organisasi
  • Kebangsaan
  • Keislaman
  • Sosial
  • Rabthah
  • Opini
  • Siaran Pers

Informasi

  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Kirim Berita

Copyright 2016 – 2023 @wartaahamdiyah.org All rights reserved

Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?