Medan – Para anggota Jemaat Ahmadiyah Namorambe, Sumut 1 memenuhi undangan makan bersama di rumah pribadi Pejabat Kecamatan Namorambe, Hendri Ginting di Desa Gunung Kelawas, Jumat (3/1/2020).
Hendri Ginting menyambut dengan hangat rombongan Jemaat Ahmadiyah yang dibawa oleh Mubaligh Mln. Nasrun Aminullah Muchtar dan para anggotanya. Lalu mempersilahkan masuk Mubaligh dan pengurus secara khusus ke ruangan tamu, sementara anggota Jemaat yang lainnya berbaur dengan undangan lainnya di teras rumah.
Di ruang tamu rupanya telah menunggu seorang Pejabat Pemerintahan kabupaten Deli Serdang, Eko Sapriadi S.Sos. yang memang sudah sangat akrab dengan pengurus Jemaat Ahmadiyah karena ketika menjabat sebagai Camat Namorambe sudah beberapa kali bertamu dan ikut sholat berjamaah di Masjid Jemaat Ahmadiyah yang terletak di Desa Gunung Kelawas.
Dalam suasana kekeluargaan penuh keakraban tersebut tuan rumah telah menyiapkan hidangan makan untuk tetamu undangan.
Setelah selesai santap malam, semuanya berbincang akrab mengenai berbagai persoalan-persoalan di masyarakat sambil menikmati cuci mulut buah-buahan dan tape ketan manis.
Di dalam perbincangan Eko Sapriadi menjelaskan bahwa selama ini apabila ada pejabat-pejabat daerah di Kabupaten Deli Serdang yang mempersoalkan Ahmadiyah, maka beliau selalu membantu memberikan penjelasan bahwa Ahmadiyah adalah masih termasuk golongan Islam, beliau memahami bahwa anggota Jemaat Ahmadiyah sudah sering terkena fitnah.
“Baru-baru ini ada dari Pengawas Aliran dan Kepercayaan Masyarakat (PAKEM) dan Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) mempertanyakan Ahmadiyah di Deli Serdang, karena saya tahu Ahmadiyah maka saya memberikan penjelasan yang sebenarnya,” tambah Eko Sapriadi yang sekarang menjabat sebagai Kabag Umum Pemkab Deli Serdang ini.
Sebelumnya, pada April 2018 Eko Sapriadi pernah berkunjung ke Rumah Missi Jemaat Ahmadiyah Namorambe yang terletak di Desa Gunung Kelawas ketika mendampingi 17 orang rombongan Kepala Cabang Kejaksaan Negeri Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang untuk mengetahui keberadaan Jemaat Ahmadiyah, sehingga mendapatkan penjelasan yang sebenarnya dari mubalighnya selama kurang lebih 2 jam. Akibat pertemuan itulah sehingga keakraban dan saling kunjung-mengunjungi dapat terjalin hingga sekarang.
Atas hal itu, Mln. Nasrun pun mengucapkan terima kasih banyak atas upaya dari Eko Sapriadi dan Hendri Ginting dalam meminimalisir fitnah-fitnah yang berkembang terhadap Jemaat Ahmadiyah. Pembincangan yang memakan waktu sekitar 2 jam itu pun diakhiri dengan saling bersalam-salaman kepada tuan rumah.
Kontributor : Mln. Nasrun A.M.