Cimahi, (27/11). Jemaat Ahmadiyah Cimahi menghadiri undangan dari Sekda Kota Cimahi bertempat di Pendopo Villa Neglasari Kota Cimahi. Acara ini merupakan agenda rutin Pemkot Cimahi untuk menjalin silaturahim dengan ormas keagamaan dan budaya yang ada di kota Cimahi.
Hadir dalam acara tersebut selain dari Jemaat Ahmadiyah Cimahi, juga dari Aliran Kepercayaan Perjalanan Cimahi. Sementara dari unsur Pemkot Cimahi hadir dari Kesbang, kajari, Kodim,Polres, MUI dan FKUB Cimahi.
Bapak Mardani Santoso dari Kesbang dalam sambutannya sangat menekankan kota Cimahi agar terjaga aman dan kondusif. Sementara itu nada yang sama disampaikan juga dari Kajari Kota Cimahi Drs. Sukoco SH.
Pertemuan yang dihadiri Asisten Pemkot Cimahi Nurul Handayani Msi dan unsur MUI dan FKUB Cimahi mengharapkan kota Cimahi bersih dari unsur Radikalisme.
Dalam kesempatan tersebut dari pihak Jemaat Ahmadiyah Cimahi yang diwakili oleh Mubaligh Daerah Jabar 11, Maulana Ahmad Jaelani memaparkan tentang Ahmadiyah yang sebenarnya, bagaimana sahadatnya, Kitab sucinya yaitu Alquran, naik haji ke Baitullah dan lain lain. Hal ini untuk menepis anggapan yang salah di kalangan masyarakat tentang Ahmadiyah.
Acara yang penuh dengan semangat kebangsaan ini ditutup dengan acara foto bersama.
Kontributor : Sudiro