Seminar tersebut semakin meriah dengan diadakannya acara rangking satu. Menurut salah seorang anggota AMSA, acara ini dimaksudkan agar para siswa dapat menyerap dan memahami lebih dalam pesan damai yang disampaikan dalam seminar ini.
TANGERANG – Menggandeng OSIS SMA Arif Rahman Hakim, Ikatan Mahasiswa Ahmadiyah yang tergabung dalam Ahmadiyya Moeslem Students Association (AMSA) Indonesia wilayah Jabodetabek menggelar seminar di SMA Arif Rahman Hakim, Tangerang (3/9). Seminar kali ini mengangkat tema ‘Islam Agama Perdamaian’
baca juga: [feed url=”http://warta-ahmadiyah.org/tag/amsa/feed/” number=”3″]
Di hadapan ratusan siswa kelas 12, Iffat, salah seorang anggota AMSA memaparkan materi tentang keindahan Islam yang dibawa oleh Rasulullah SAW. Ia dengan mengutip salah satu ayat dalam surah Al-Baqarah, ia menjabarkan mengenai Islam yang merupakan agama damai.
“Kata damai, berarti tidak ada perang, tentram, dan juga dapat menciptakan kerukunan antar umat manusia. Ada dua point penting agar terwujudnya perdamaian yakni berbuatlah adil dan berbuatlah ihsan terhadap sesama” jabarnya.
Iffat menambahkan damai dapat dimaknai secara universal dalam artian keadaan tanpa adanya peperangan. Pemaparan yang singkat dan padat, mengundang para siswa untuk mengajukan pertanyaan.
Di tempat yang sama, Ketua Yayasan Arif Rahman Hakim, Sukarta menyambut baik inisiatif anggota AMSA Indonesia menggelar seminar perdamaian ini. Ia mengharapkan dengan seminar ini tercipta lingkungan yang damai di mana setiap orang dapat hidup berdampingan.
Seminar tersebut semakin meriah dengan diadakannya acara rangking satu. Menurut salah seorang anggota AMSA, acara ini dimaksudkan agar para siswa dapat menyerap dan memahami lebih dalam pesan damai yang disampaikan dalam seminar ini.
Seminar perdamaian AMSA Indonesia dengan OSIS SMA Arif Rahman Hakim ini ditutup dengan penyampain kesan dan pesan sekaligus foto bersama.
Kontributor : Hilal Kun Arifin
Editor : Talhah Lukman Ahmad