KAWULA muda muslim dari masjid Southfields bergabung dengan para tentara guna menggalang dana dalam rangka acara tahunan Poppy Appeal. Para pemuda jamaah muslim Ahmadiyyah berkumpul pada hari Jumat di Masjid London, Gressenhall Road, Southfields.
Mereka menuju bandara Heathrow dan stasiun kereta api serta subway London untuk menggalang dana untuk Poppy Appeal.
Terdapat lebih dari tiga ratus sukarelawan dari kelompok yang bertujuan mengumpulkan dana duapuluh ribu poundsterling. Di dalam berkhidmat kepada negara Inggris Raya, jamaah muslim Ahmadiyyah berkampanye dalam ranah yang berbeda antara lain donor darah, olahraga jalan amal, dan acara-acara lintas iman.
Home Secretary Theresa May mengatakan, “Jamaah Muslim Ahmadiyyah memiliki tradisi mapan di dalam menggalang dana untuk hal-hal yang makruf dan berhasil mengumpulkan lebih dari satu setengah juta poundsterling untuk pelbagai kegiatan amal termasuk Legiun Veteran Kerajaan Inggris. Saya menyambut kampanye baru-baru ini oleh majelis kaum muda mereka dan semoga menyemangati setiap orang untuk menyaksikan mereka di dalam menggalang dana untuk gerakan Poppy Appeal agar ikhlas beramal.”
—
Sumber: YourLocalGuardian.co.uk (rilis: 6 November 2013, 06.00; akses: 8 November 2013, 08.18 WIB)
CATATAN: Poppy Appeal adalah suatu gerakan yang dipelopori The Royal British Legion (semacam Legiun Veteran Republik Indonesia) untuk menggalang dana yang ditujukan bagi mereka para veteran yang sudah berjasa melayani negara di medan laga. Penggalangan dana ini diintensifkan terutama seminggu sebelum Remebrance Sunday semacam peringatan dengan mengheningkan cipta untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan Kerajaan Inggris. Sehari sebelumnya akan diadakan Festival of Remembrance yang diantaranya ada parade militer.(Poppy.org.uk)