Depok – Ahmadiyah Depok mengadakan kegiatan donor darah dan pemeriksaan kesehatan gratis di Masjid Al-Hidayah, Depok pada Sabtu, 23 Juli 2022. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada pukul 10:00 WIB hingga 12.00 WIB, dihadiri oleh anggota Jemaat Depok, Ciseeng, Kemang, dan perwakilan Jamiah. Tak hanya dari pihak internal, pihak eksternal pun turut hadir untuk mendukung berjalannya acara ini, diantaranya warga sekitar Masjid Al-Hidayah, Ibu PKK RT.003, hingga perwakilan komunitas PPDI dan Taring Babi. Total partisipan yang terdata berjumlah 78 orang, 51 orang pendonor, 7 orang yang tidak dapat diambil darahnya, dan 20 orang yang melakukan pemeriksaan kesehatan.
Acara yang terlaksana dibawah koordinasi Tim Khudam ini, untuk pertama kalinya, setelah 11 tahun Ahmadiyah Depok tidak dapat memfasilitasi sebagai tuan rumah donor darah, berjalan dengan lancar. Koordinasi yang dibangun baik dengan Tim PMI, dari akomodasi hingga konsumsi untuk para tamu turut mendukung berlangsungnya acara ini.
Ramai riuh tamu pun terurai sesuai yang diharapkan, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, tamu masih dapat mengecek kesehatan, hingga melaksanakan donor darah dengan nyaman.
Tim PMI pun senang melihat antusias para pendonor yang hadir.
” Saya sangat senang kegiatan donor darah di Masjid ini. Semoga barakah, dan mohon panitia dapat mengagendakan donor darah di Masjid ini secara rutin. ” ujar petugas PMI
Harapan dari Tim PMI, menjadi harapan yang sama bagi Tim donor darah JAI Depok, untuk dapat rutin melaksanakan kegiatan yang bermanfaat ini setiap 3 atau 4 bulan.
Ketika adzan dzuhur berkumandang, tamu yang telah selesai melakukan donor darah dan pengecekan kesehatan tampak sudah meninggalkan tempat. PMI pun bergegas merapikan peralatannya, dan bersiap untuk pamit. Panitia yang bertugas masih terlihat tetap semangat merapikan tempat yang disetting khusus untuk donor darah, menjadi keadaan semula.
Semoga diwaktu yang akan datang masih dapat melakukan hal yang serupa bahkan lebih baik lagi. Sehingga, dapat mengakomodir teman-teman yang ingin memberikan manfaat mendonorkan darahnya bagi yang lain. Sebagaimana sabdanya, Sebaik-baik manusia, adalah yang bermanfaat bagi yang lain.
Kontributor : Mutia Siddiqa Muhsin