BOGOR – Setelah sempat vakum, pemuda Ahmadiyah Kota Bogor yang tergabung dalam Majelis Khuddamul Ahmadiyah SBC kembali bergeliat lewat olahraga. Menantang majelis Cisalada, generasi muda Ahmadi kota hujan tersebut mengadakan pertandingan persahabatan futsal, Sabtu (16/12).
Bertempat di End Futsal Center, Bubulak, kedua tim memberikan perlawanan sengit yang membuat kedua penjaga gawang jatuh bangun menyelematakan gawangnya dari penampilan apik para penyerang dua tim.
“Latih tanding ini supaya jadi ajang silaturahmi. Yang gak kenal kan jadi kenal,”ujar Qaid Majelis SBC, Nizam Haerul Imam.
Pria yang baru saja menjabat sebagai ketua pemuda Ahmadiyah Kota Bogor tersebut menambahkan wacana tiga bulan sekali menggelar silaturahmi olahraga.
Selain futsal, bulutangkis juga jadi cabang olahraga favorit untuk mempererat persaudaraan pemuda Ahmadiyah di Kota Bogor. Terbaru, sejumlah khuddam SBC mengadakan latihan bulutangkis di GOR Sawojajar.
Kontributor : Fanafillah
Editor : Talhah Lukman Ahmad