CIANJUR – Posyandu memiliki peran penting dalam kesehatan ibu dan anak. Menguatkan peran dan pentingnya manajemen posyandu, sebanyak 40 orang kader Posyandu dari lima desa di Kecamatan Campakmulya mengikuti pelatihan Manajemen Posyandu. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari sejak Sabtu (28/10) hingga Minggu (29/10) di aula kantor Kecamatan Campakmulya, Kabupaten Cianjur.
Pelatihan manajemen posyandu kali ini berfokus menjadikan posyandu terintegasi dengan fasilitator kecamatan. Beberapa materi yang disampaikan dalam pelatihan tersebut antara lain penguatan kelembagaan posyandu yang disampaikan sekertaris Kecamatan Campakmulya, Edi Suherman, penguatan posyandu mandiri oleh Kapuspin DPPKBP3A, Maman.
Kesehatan ibu dan anak juga mendapat perhatian khusus dalam kegiatan ini. Koordiantor bida puskesmas Kecamatan Campakmulya, Hj. Eti dalam materinya membeberkan hasil identifikasi permasalahan layanan kesehatan ibu dan anak di salah satu kecamatan di Kabupaten Cianjur tersebut. Salah seorang peserta Lindawati yang merupakan perwakilan kader posyandu Kecamatan Sukamulya menyambut baik digelarnya pelatihan tersebut. Wanita yang juga menjabat Ketua Lajnah Imaillah Jemaat Ahmadiyah Baros ini memang dikenal aktif dalam kegiatan kesehatan masyarakat di Kabupaten Cianjur.
Kontributor : Lilis Habib
Editor : Talhah Lukman Ahmad