CIANJUR – Akhir pekan atau weekend kerap kali diisi dengan kumpul bersama keluarga atau tema, namun Lajnah Imailah Panyairan dan Baros punya cara lain untuk mengisi akhir pekan, yaitu dengan menggelar wisata tarbiyat di alam terbuka. Wisata tarbiyat kali ini diadakan di perkebunan teh Desa Campakmulya, Minggu (8/10).
Pada kesempatan ini, Lajnah Imaillah dan Nasirat Panyairan membahas seputar pengetahuan agama Islam dan umum dan yang disoroti adalah mengenai ketaatan pada pemimpin. Selain itu semakin meriah dengan adanya game evaluasi surat-surat pilihan dan juz amma.
Sementara itu, Lajnah Imaillah Baros tidak ingin menyia-nyiakan keindahan ciptaan Allah SWT ini dengan berjalan-jalan di sekitar perkebunan. Puas mengelingi perkebunan, Ketua Lajnah Imaillah Baros, Lindawati memberikan tips seputar keluarga dan pola asuh anak. Tidak hanya itu suri tauladan Rasulullah SAW dan Masih Mau’ud as juga diceritakan dalam wisata tarbiyat kali ini.
Kedua majelis tersebut semakin kompak dengan makan siang bersama yang dibawa dari rumah masing-masing.
Kontributor : Lilis Habib / Lindawati
Editor : Talhah Lukman Ahmad