Berangkat dari kegiatan tersebut, Taman Baca Mocibabu bertekad untuk terus menyebarkan semangat membaca kepada anak-anak di Pulau Morotai dan berharap pemerintah setempat turut serta dengan memperbanyak kegiatan serupa.
MOROTAI – Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Pulau Morotai ke-8 meriah dengan pertunjukan tarian daerah, Tari Cakalele dan Tari Soya-soya. Dinas dan Satuan Perangkat Kerja Daerah Kabupaten Pulau Morotai pun tidak ketinggalan mengadakan pameran dengan mendirikan stand yang menarik di Lapangan Merdeka.
baca juga: [feed url=”http://warta-ahmadiyah.org/tag/buku/feed/” number=”3″]
Taman Baca Morotai Cinta Baca Buku (Mocibabu) mengajak sejumlah Siswa SMAN 1 Pulau Morotai yang juga tergabung dalam Komunitas Anak Pesisir Laut Morotai (Ketapel Morotai) mendirikan stand baca buku dalam acara yang berlangsung Jumat (24/3) hingga Jumat (31/4) ini. Walaupun sempat ragu-ragu, pengunjung tertarik untuk singgah ke stand yang bermodalkan karpet dan beberapa dus buku yang disusun senyaman mungkin untuk membaca. Beberapa pengunjung tidak hanya menyempatkan membaca, bahkan diantaranya tertarik untuk membeli.
Antusiasme tinggi diperlihatkan warga Kabupaten Pulau Morotai yang berbondong-bondong datang dan membaca di stand Taman Baca Mocibabu hingga hampir tengah malam. Dengan pencahayaan yang kurang, para relawan menerangi anak-anak yang tengah membaca dengan bantuan cahaya dari telepon seluluer masing-masing.
Beberapa pengunjung yang merupakan orang tua dan pegawai negeri sipil setempat menyayangkan pihak panitia yang kurang memperhatikan pencahayaan di stand ini.
“Kasihan anak-anak baca buku di tempat yang gelap. Rasanya padahal senang melihat semangat membaca mereka ternyata besar sekali,” ujar salah seorang pengunjung.
Berangkat dari kegiatan tersebut, Taman Baca Mocibabu bertekad untuk terus menyebarkan semangat membaca kepada anak-anak di Pulau Morotai dan berharap pemerintah setempat turut serta dengan memperbanyak kegiatan serupa.
Kontributor : Latifah Seruni
Editor : Talhah Lukman Ahmad