Pada kesempatan ini, Prof.Dr.M.Dawam Rahardjo memberikan nasehat dan motivasi kepada para Mahasiswa Jamiah Ahmadiyah Indonesia. Dirinya menekankan bahwa kader-kader Jamaah Ahmadiyah Indonesia harus bersifat nasional dan tidak bersifat eksklusif.
BOGOR – Mahasiswa Jamiah Ahmadiyah Indonesia kedatangan tamu istimewa yang merupakan mantan Ketua Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia Pusat, Prof Dr. M. Dawam Rahardjo di Guest House, Kampus Mubarak, Kemang, Sabtu (8/4). Tokoh yang berjasa dalam kedatangan Khalifatul Masih IV, Hazrat Mirza Tahir Ahmad,ra pada tahun 2000 ini berbincang banyak dengan mahasiswa dan dosen Jamiah Ahmadiyah Indonesia.
baca juga: [feed url=”http://warta-ahmadiyah.org/tag/jamiah-ahmadiyah-indonesia/feed/” number=”3″]
Pada kesempatan ini, Prof.Dr.M.Dawam Rahardjo memberikan nasehat dan motivasi kepada para Mahasiswa Jamiah Ahmadiyah Indonesia. Dirinya menekankan bahwa kader-kader Jamaah Ahmadiyah Indonesia harus bersifat nasional dan tidak bersifat eksklusif. Menurut pria yang pernah menjabat sebagai Dekan Universitas As Syafi’yah ini, Jamaah Ahmadiyah harus mulai bergerak aktif di bidang lain tapi bukan bersifat politik.
“Bidang ekonomi pertanian, Ahmadiyah dapat bergerak di sana. Kelak bisa bermanfaat untuk masyarakat,” tutur mantan Direktur Pusat Pengembagan Agribisnis tersebut.
Pertemuan ini ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ketua Dewan Naskah Jemaat Ahmadiyah Indonesia & Dosen Ilmu Kalam Jamiah Ahmadiyah Indonesia, Mln. Munirul Islam Yusuf, SHD.
Kontributor : Iman.M.A.Al-Syiribuni
Editor : Talhah Lukman Ahmad