CIANJUR – Sebanyak 192 dari anggota dan pengurus Lajnah Imaillah se-wilayah Cianjur mengadakan penataran dan pelatihan di Cempaka Mulya, Baros, Sabtu (21/1). Kegiatan ini dimaksudkan untuk menyatukan visi misi organisasi milik muslimah Ahmadiyah ini.
“Pekerjaan yang hanya dapat dicapai dengan dua tangan tidak akan pernah dapat dilakukan dengan hanya menggunakan satu tangan. Jalan yang hanya bisa dilewati dengan dua kaki takkan bisa dilewati dengan satu kaki saja,” Ketua Lajnah Imailah wilayah Cianjur, Lilis Sahiba Habib membacakan kutipan dari Khutbah Huzur aba.
Dalam kesempatan ini para pengurus juga diajak memetakan masalah melalui metode maping. Dimana setiap temuan masalah ditulis di secarik kertas kemudian ditempel dinding untuk bersama-sama dipecahkan melalui sebuah simulasi.
Simulasi tersebut juga sekaligus menjadi sebuah ajang perlombaan. Lajnah Imaillah Neglasari keluar sebagai juaranya. Ratusan peserta penataran kali ini sendiri berasal dari 16 majelis yang ada di wilayah Cianjur raya.
Kontributor : Mariam Sidika
Editor : Talhah Lukman Ahmad