Paraguay – Pada pekerjaan misi di wilayah Itapua, Paraguay, Mubalig Abdun Nur Baten Sahib menghadiri undangan ke kantor Pemerintah Negara Paraguay pada Sabtu, (24/12). Beliau berkesempatan untuk bertemu dengan Gubernur Itapua, Tn. Christian Brunaga, yang memberinya sambutan hangat. Mln. Abdun memperkenalkan Jemaat Muslim Ahmadiyah dan bagaimana Jemaat Ahmadiyah Paraguay berkontribusi untuk kemanusiaan kepada negara.
Pembangunan masjid jemaat ahmadiyah di wilayah tersebut disambut baik oleh pemerintah. Tahun lalu, Jemaat Ahmadiyah berkesempatan untuk memberikan sumbangan alat pelindung diri (APD) ke rumah sakit daerah. Gubernur Itapua menyampaikan kesannya yang hingga saat ini pemerintah masih mengingat sumbangan tersebut dan menunjukkan rasa terima kasih atas gerakannya.
Setelah pertukaran hadiah, Mln. Abdun Nur Baten Sahib diundang untuk bertemu dengan semua badan legislatif negara bagian. Beliau juga bertemu dengan staf dari beberapa departemen pemerintah, termasuk Kebudayaan, Layanan Adat dan Bantuan Bencana. Dengan Sekretaris Kebudayaan, disepakati untuk merencanakan dialog antar agama yang akan diselenggarakan bekerja sama dengan pemerintah dan Jemaat.