Manokwari – Mubalig JAI Daerah Papua Barat menerima kunjungan mantan Kabiro Pemerintah Provinsi Papua Barat, Elisa Sroyer, di rumah dinasnya, Selasa (3/5).
Kedatangan pria yang pernah menjadi Pjs. Bupati Raja Ampat ini dalam rangka bersilaturahmi di momen Hari Raya Idul Fitri. Sroyer juga didampingi oleh sang istri dengan membawa hadiah untuk Mubalig JAI tersebut.
Dalam kesempatan itu, berbagai topik dibahas terutama yang berkaitan dengan Papua Barat, mulai dari sosial-kemasyarakatan, situasi perpolitikan, hingga perekonomian.
“12 Mei 2022 nanti Gubernur yang saat ini menjabat akan diganti dengan seorang kareteker,” ujat mantan Pejabat Bupati Tambrauw.
Selanjutnya Sroyer menyinggung mengenai rencana pengembangan pertanian di Papua Barat. Dia menilai petani di tempatnya belum bisa memenuhi kebutuhan yang ada.
“Terkait pengembangan perekonomian pasca larangan ekspor CPO minyak sawit keluar negeri, saya sudah ketemu Menteri Pertanian untuk pengembangan jagung di Papua Barat. Begitu juga dengan rica (cabe) yang permintaannya sangat meningkat. Dalam satu bulan saja diperlukan sekitar tiga ton, khusus untuk di Freeport saja,” ujarnya.
Silaturahmi selama satu jam itu kemudian diakhiri dengan pemberian kenang-kenangan dari Mubalig JAI Daerah Papua Barat berupa buku Krisis Dunia dan Jalan Menuju Perdamaian dan buku Sumbangsih Ahmadiyah Bagi Negeri. Setelah itu Sroyer dan istri melanjutkan perjalanan ke SP 1 di Distrik Prafi.