Balikpapan, (28/2/2020). Di hari Jum’at yang penuh berkah Lajnah Imaillah Kaltim yang diwakili oleh Ibu Ketda dan 2 orang pengurus LI Balikpapan dan didampingi oleh Bapak Mubda Kaltim 3 Mln. Ahmad Syafii telah mengunjungi rumah duka yang sedang viral akhir – akhir ini di Balikpapan.
Berita Viral tentang nasib pilu ke 6 bersaudara yatim piatu di kawasan RT 20 Kelurahan Sepinggan Raya , Kota Balikpapan Kaltim ini dapat menyedot
perhatian banyak kalangan . Tidak terkecuali bagi Kaum Wanita Muslimah Ahmadiyah Kaltim.
Ke enam bersaudara itu adalah Ali Mardani siswa Kelas 3 SD, Alika Mardani siswi kelas 1 SD, Alifa Alfira Mardani ( 6 Thn ), Aldi Lilah Mardani ( 4 Thn ), Dira Naura Mardani ( 2 Thn) dan Safayanti Bulan Mardani yang baru berusia 40 hari. Kedua orang tua mereka meninggal pada hari yang sama yaitu Minggu tanggal 23 /2/2020 karena sakit Hipertensi. Sang Ayah , Yaya Handani (33) meninggal saat jenazah istrinya Sri Haryanti (27) sedang dimandikan. Ke enam orang bocah yatim piatu tersebut sekarang diasuh oleh kakek nenek mereka. Mustofa ( 53) dan Wa Ode Rusdiana (52).( sumber kompas.com)
Dengan memberikan sejumlah santunan uang tunai dan bingkisan untuk ke 6 anak yatim piatu , Wanita Muslimah Ahmadiyah yang diwakili oleh Ibu Ketda Kaltim Ny. Yati Nurhayati Syafii langsung menyerahkannya kepada petugas dinas sosial yang standby di depan rumah duka.
“Kami dari kumpulan wanita Ahmadiyah Kaltim datang memberikan dukungan moril dan sedikit materil , sosial kemanusiaan dan tutut prihatin serta empati ” demikian yang Ibu Ketda sampaikan kepada petugas Dinas Sosial yang didampingi oleh Ibu RT setempat dan Staf Kelurahan. Semua mengucapkan terimakasih atas kunjungan dan perhatiannya.
Semoga Allah menjadi penjaga yang terbaik bagi ke enam anak yatim itu.