“Tak kenal maka tak sayang” menjadi kalimat yang berulang kali diperbincangkan pada hari itu. Mengapa tidak, pada tanggal 28 Agustus 2019, pengurus LI Depok yang diwakili Sekr.Khidmat Khalq, Ibu Rita Kohongia dan Sekr.Tahrik Jadid Waqfi Jadid serta istri Mubaligh Depok kembali bersiltarurahim ke warga RT. 07 Sawangan yang notabenenya warga di sekitar Masjid Al Hidayah JAI Depok.
Siang itu, diiringi debu – debu yang terbawa semilir angin, ditemani Sekr.Umur Kharijiah JAI Depok rombongan berjalan menuju titik kumpul warga. Tak terlalu jauh memang, namun pekatnya debu begitu menusuk ke hidung pertanda lamanya hujan tak menampakan diri. Diiringi perbincangan ringan, tanpa terasa sampai di tempat tujuan.
Nampak terlihat, janda – janda tua, anak – anak, dan ibu – ibu, serta bapak, Ibu RT sudah berkumpul menanti kehadiran tim. Rupanya Ibu Kader sudah mengumpulkan mereka dalam kegiatan Silaturahim ini. Memang, Ibu Sekr.Khidmat Khalq sudah menyiapkan kegiatan ini sebelumnya. Kegiatan santunan untuk anak – anak kurang mampu, dhuafa, dan janda – janda dikemas sedemikian rupa agar yang lebih terasa dibentuk dalam sebuah Silaturahim.
Ditemani gerimis yang mulai membasahi debu, acara pun dibuka oleh Ibu Kader. Tim dikenalkan satu persatu kepada warga disana, sambutan juga ucapan terima kasih pun disampaikan oleh Ibu Kader. Selanjutnya dari pihak rombongan, Istri Mubaligh Depok pun diberikan kesempatan untuk memberikan sambutan. Tak banyak yang disampaikan, hanya mengenalkan diri lebih dekat siapa rombongan, dan apa tujuannya.
Kata menjalin Silaturahim tak putus – putusnya disampaikan pada hari itu. Santunan pun diberikan satu per satu oleh Ibu Sekr.Khidmat Khalq diiringi obrolan kami kepada mereka. Sesepuh warga RT.07 pun menyampaikan begitu bahagianya acara hari ini. Beliau mengakui, begitu banyak bantuan yang diberikan oleh JAI Depok. Namun pada kesempatan ini, kedekatan yang terjalin baru pertama kali dirasakan. Acara ditutup dengan makan bersama yang ternyata sudah disiapkan oleh Ibu RT. Obrolan ringan dan berbagi cerita mewarnai makan siang pada hari itu.
Kontributor : Ny. Mutia