“Ibu adalah segalanya. Selalu ada saat senang maupun sedih,”
KUNINGAN – Sebagai bentuk kasih sayang, dalam rangka Hari Ibu, puluhan anak muda yang tergabung dalam Ikatan Generasi Muda Ahmadi (IGMA) Manislor mengikuti pertemuan rutin di Masjid An-Nur, Kamis (12/22) malam.
baca juga: [feed url=”http://warta-ahmadiyah.org/tag/kuningan/feed/” number=”3″]
Dalam kesempatan ini anggota IGMA menyaksikan video perjuangan sejumlah ibu rumah tangga berjuang menghalangi upaya penyegelan Masjid An-Nur oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab. Tidak hanya itu, untuk meningkatkan kecintaan kepada ibu, seluruh hadirin diajak menuliskan sepucuk surat untuk ibu masing-masing.
Dari puluhan surat tersebut terpilih masing-masing satu perwakilan dari khuddam dan lajnah untuk membacakan surat yang telah mereka tulis. Heru, yang mewakili khuddam, dalam suratnya menyebut ibu sebagai sosok yang berjasa dalam kehidupannya. Tidak hanya melahirkan, tapi membesarkan hingga dewasa.
“Ibu, I love you,” ujar Heru dengan mata berkaca-kaca.
Sama seperti Heru, Nadita yang menjadi perwakilan lajnah mengungkapkan jika ibunya tidak hanya mampu berperan sebagai orang tua tapi juga sahabat.
“Ibu adalah segalanya. Selalu ada saat senang maupun sedih,” ungkap siswi SMA tersebut.
Kontributor : Annisa Rahmatunisa / Yoga Syukron
Fotografer : Yoga Syukron
Editor : Talhah Lukman Ahmad