By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
Warta Ahmadiyah
Youtube
  • Beranda
  • Berita
    • Mancanegara
    • Nasional
    • Daerah
  • Organisasi
    • Ansharullah
    • Khuddam
    • Lajnah Imaillah
  • Kebangsaan
  • Keislaman
  • Sosial
  • Rabthah
  • Opini
  • Siaran Pers
Font ResizerAa
Warta AhmadiyahWarta Ahmadiyah
Pencarian
Follow US
  • Berita
  • Organisasi
  • Kebangsaan
  • Keislaman
  • Sosial
  • Rabthah
  • Opini
  • Siaran Pers
© WartaAhmadiyah
BeritaRabthah

Berkenalan dengan Muslim Ahmadiyah, Calon Pendeta Amerika Kunjungi Masjid Nusrat Jahan Semarang

Last updated: 18 Juli 2023 16:14
By Amatul Noor 1.5k Views
Share
Mennonite Mission Network (MMN) di masjid Nusrat Jahan
Mennonite Mission Network (MMN) di masjid Nusrat Jahan
SHARE

Semarang- Calon pendeta dari Amerika berkunjung ke masjid Nusrat Jahan dalam rangka mengenal komunitas Muslim Ahmadiyah yang berada di Semarang.

Kunjungan tersebut merupakan bagian dari program pelayanan dan pembelajaran anak muda yang diselenggarakan oleh Mennonite Mission Network (MMN) dengan nama “Youth Venture.”

Dalam kunjungan yang berlangsung selama dua jam, diketahui bertujuan untuk memahami lebih mendalam tentang keyakinan agama yang berbeda, khususnya agama Islam yang diwakili oleh komunitas Muslim Ahmadiyah di Semarang.

Perwakilan dari Mennonite Mission Network Pdt. Andi O. Santoso, mengungkapkan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya untuk membawa anak muda dari Amerika agar dapat mengenal dan memahami lebih baik tentang agama yang ada di Indonesia.

Kunjungan ini merupakan kedua kalinya, setelah kunjungan sebelumnya pada tahun 2022, yang melibatkan 15 orang dari Amerika.

Pada kunjungan kali ini, kelompok tersebut terdiri dari 5 orang calon pendeta dan 2 orang pendamping. Salah satu tujuan utama kunjungan adalah Masjid Nusrat Jahan, tempat ibadah yang menjadi wakil dari komunitas Muslim Ahmadiyah di Semarang yang difasilitasi oleh Komunitas Pelita Semarang.

“Jadi mereka punya program ya untuk membawa anak-anak muda dari Amerika ya untuk mengenal tentang keyakinan-keyakinan atau agama-agama yang berbeda dari agama mereka. Ini sudah kunjungan yang kedua,” katanya.

Mubaligh JAI (Jamaah Ahmadiyah Indonesia) Maulana Saefullah Ahmad Farouk di Semarang, menyambut baik kedatangan para calon pendeta tersebut.

Ia menjelaskan tentang pandangan dan peran Ahmadiyah dalam menyebarkan Islam yang damai dan santun.

“Kita membahas tentang apa itu Ahmadiyah, ya selayang pandang dan peran-peran Ahmadiyah dalam menyebarkan Islam yang damai, Islam yang santun. Kemudian apa saja keyakinan Ahmadiyah dan yang terakhir itu bagaimana kiprah Ahmadiyah dalam bidang sosial keagamaan,” jelasnya pada Warta Ahmadiyah.

Selain itu, para calon pendeta juga berdiskusi tentang keyakinan Ahmadiyah dan kontribusi komunitas tersebut dalam bidang sosial keagamaan.

Maulana Saefullah Ahmad Farouk berharap kunjungan ini akan memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang Islam yang sejati, ajaran yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW, dan praktik yang dilakukan oleh komunitas Muslim Ahmadiyah.

“Harapan saya kedepannya bahwa mereka dapat pengetahuan tentang Islam yang sejati, ajaran Islam yang asli itu, yang diajarkan oleh Rasulullah SAW itu seperti apa,” lanjutnya.

Mubaligh JAI itu menekankan pentingnya pemahaman bahwa Islam adalah agama damai dan dapat bekerja sama dengan berbagai kalangan, bukan hanya dengan sesama Muslim semata.

“Yang pada saat ini sedang dipraktekan oleh komunitas Jamaah muslim Ahmadiyah. Bahwa Islam itu damai, rukun, dan seterusnya seperti itu. Bisa bekerja sama dengan berbagai kalangan, bukan hanya dengan sama orang Islam semata,” tambahnya.

Para tamu dari Amerika memberikan kesan positif tentang kunjungan mereka. Mereka terkesan dengan upaya dan usaha yang dilakukan oleh Jemaat Ahmadiyah dalam menyebarkan ajaran Islam yang damai.

Maulana Saefullah Ahmad Farouk juga memaparkan peran Jemaat Ahmadiyah di Amerika Serikat, termasuk pidato tentang Islam di Capitol Hill dan penerimaan yang baik oleh para wali kota, yang memberikan simbolis kunci kota sebagai tanda penerimaan mereka dengan baik.

Kunjungan ini diharapkan dapat memperkuat pemahaman antaragama, mempromosikan pesan perdamaian, dan meningkatkan kerukunan dan toleransi antarumat beragama.

“Saya jelaskan bahwa Khalifah Ahmadiyah juga pernah berpidato tentang Islam di Capitol Hill,” pungkasnya.

 

Kontribusi: Amatul Noor

You Might Also Like

Ikatan Perempuan Ahmadiyah DKI Jakarta Bicara Perjodohan

Book For Peace, Damai Dimulai dari Aku dan Bukuku

Taekowondoin Cilik Meriahkan Ijtima Daerah Lajnah Imaillah Jabar 1

UK: 200 Hadirin Mendengarkan Pembicaraan Mengenai Keharmonisan

Lajnah Imaillah Jambi Antusias Ikuti Muawanah Gabungan di Taliba Garden Muara Bungo

Previous Article Putri Nur Habibah Pondok Damai 2023 Sukses Digelar, Lajnah Imaillah Semarang Jadi Panitia Penyelenggara
Next Article Clean The Situ Gede wisata Tarbiyat Lajnah Imaillah Cibereum Bogor Clean The Situ Gede Akhiri Wisata Tarbiyat Lajnah Imaillah Cibeureum Bogor
2 Comments
  • R2 berkata:
    18 Juli 2023 pukul 16:09

    Great..👍

    Balas
  • R o y berkata:
    18 Juli 2023 pukul 19:56

    Amazing..👍

    Balas

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Might Also Like

Lajnah Imaillah Cicalengka Bandung rabtah
BandungBeritaRabthah

Gencarkan Rabtah, Lajnah Imaillah Cicalengka Bandung Sambangi Yayasan Anak Yatim Mutiara Ilahi

Talhah Lukman A 1 Min Read
BeritaDaerah

Pertemuan Orangtua dan Anak Waqaf e Nou Kalbar Dihadiri Pengurus Besar Jemaat Ahmadiyah Indonesia

Redaksi 4 Min Read
Mubda Papua Barat berjumpa rektor STFT Fajar Timur.
BeritaRabthah

Berjumpa Rektor STFT Fajar Timur Jayapura, Mubda Jemaat Ahmadiyah Papua Barat Bahas Sejumlah Agenda

Talhah Lukman A 2 Min Read
Previous Next
Warta Ahmadiyah

Warta Ahmadiyah merupakan sumber resmi Jemaat Ahmadiyah Indonesia yang menyajikan ragam informasi seputar kegiatan dan pandangan Ahmadiyah mengenai berbagai hal.

Kategori

  • Berita
  • Organisasi
  • Kebangsaan
  • Keislaman
  • Sosial
  • Rabthah
  • Opini
  • Siaran Pers

Informasi

  • Redaksi
  • Kontak Kami
  • Kirim Berita

Copyright 2016 – 2023 @wartaahamdiyah.org All rights reserved

Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lost your password?