Minggu, 3 Nopember 2019 bertempat di Masjid An Nashir, JAI Bandung Kulon, telah diadakan Tarbiyat Generasi muda Ahmadi.
Kegiatan yang dikemas ala Milenial ini mengusung tema BaPer (Bawa perubahan) ala Milenial Ahmadi. Kegiatan pembinaan generasi muda ini merupakan sebuah Agenda prioritas dari pengurus besar Jemaat Ahmadiyah Indonesia (JAI) yang telah disepakati bersama dalam rapat kerja nasional tahun 2019, ini merupakan bukti perhatian dari JAI terhadap pembinaan Generasi milenial pada sekarang ini sebagai generasi penerus Organisasi, Agama dan Bangsa Indonesia kedepannya.
Kegiatan ini diawali dengan pembacaan Al Quran surat Ar-Rad ayat 9-112 dan doa pembuka dipimpin oleh Bapak H. Maman Rakiman selaku ketua cabang Bandung Kulon, dan dilanjut dengan Agenda yang lainnya yakni : Motivasi, Dialog terbuka ala Milenial, Game dan Doorprize acara yang berlangsung selama 5 Jam ini berlangsung sangat seru dan rama dan kegiatan ini dihadiri sebanyak 34 generasi muda-mudi Ahmadi yang terdiri dari 24 perempuan dan 15 laki-laki.
Sejatinya kegiatan ini merupakan upaya dari pengurus cabang bandung kulon untuk membuat wadah aktifitas kaula mudah Ahmadi agar anak-anak muda ini bisa terarahkan dan terjaga dari kegiatan duniawi yang akan membawa anak-anak muda ini bisa terdreggradasi moral, Tema BaPar (Bawa Perubahan) ini sendiri diambil dengan tujuan anak-anak muda ini kelak bisa membawa perubahan baik secara Rohani dan Jasmani yang Efeknya bisa diharapkan bagi Lingkungan sekitar, Keluarga dan minimal diri sendiri.
Kegiatan Tarbiyat Perdana ala Milenial ini mendapatkan respon positif baik dari orang tua dan juga dari para paserta, mereka berharap kegiatan serupa ini bisa diadakan secara rutin dan berkesinambungan baik didalam masjid dan di luar masjid agar bisa memupuk rasa persaudaraan sesama anak Ahmadi dan bisa memberi efek positif terhadap lingkungan sekitar mereka.
Senada dengan para orang tua dan para peserta Safaat J. Yang merupakan koordinator dari acara ini menuturkan “Insyaallah acara seperti ini akan kami agendakan sebulan sekali agar bisa memupuk militansi generasi mudah-mudi terhadap Organisasi, Agama dan Bangsa, mengingat karena pergaulan generasi muda sekarang ini sangat memprihatinkan, banyaknya anak mudah yang terlibat dan terjebak kenakalan Remaja, Narkoba, isu radikalisme dan terlalu bebasnya pergaulan sekarang ini, untuk itu JAI merasa terpanggil untuk memberikan perhatian khusus terhadap kegiatan pembinaan generasi mudah agar menjadi SDM yang berkulitas baik secara Rohani dan Jasmani.”
Tempat pukul 15.00 WIB menjelang azan Ashar acaran ditutup dengan Pembagian Doorprize bagi para pemenang Game dan dilajut dengan dengan penyampaian pesan dari Mln. Lutfhi Julian Putra selaku Mubaligh Cabang Bandung kulon, beliau berpesan bahwa kegiatan ini harus terus dilaksanakan agar generasi muda kita bisa terjaga dari godaan-godaan duniawi pungkas beliau dan acara pun ditutup dengan do’a bersama oleh Mln. Luthfi Julian Putra dan Sholat Ashar Berjemaah.
Kontibutor : Safaat Juhari , Bandung Kulon.