Tasikmalya- Sejumlah aktivis pegiat keberagaman dari berbagai agama dan kepercayaan hadir dalam sebuah pertemuan yang digelar di Hotel Grand Metro Tasikmalaya, Sabtu 13 Juli 2024.
Hadir beberapa unsur perwakilan MUSPIDA Kota Tasikmalaya, Kepala Kemenag Kabupaten Tasikmalaya, Ketua PCNU Kota Tasikmalaya, dan beberapa pengurus dan anggota dari berbaga pesantren, dan komunitas agama seperti Islam, Kristen, Hindu, Budha, Konghucu, Ahmadiyah, Wahidiyah,syiah, dan lainnya
Ketua DPD Muslim Ahmadiyah Tasikmalaya, Herisdiana, mengatakan menyambut baik kegiatan pelantikan Badan Persaudaraan Antar Iman tersebut dan menurutnya sebagai langkah maju untuk merekatkan tali silaturahmi antar agama dan kepercayaan yang ada di Tasikmalaya sehingga menimbulkan kondisi yang damai dan sejahtera serta berkeadilan
Disela-sela kegiatan tersebut ada yang sangat menarik peserta yang hadir yaitu ditampilkannya pagelaran Barongsai dari Komunitas Agama Konghucu dan pameran Al-Qur’an dengan puluhan bahasa di dunia oleh Jamaah Muslim Ahmadiyah Tasikmalaya
Salah seorang tokoh agama di Tasikmalaya, KH Syaifulah Maksumyang hadir memuji apa yang telah dilakukan oleh jamaah Muslim Ahmadiyah yang telah berkiprah untuk menterjemahkan Al-Qur’an kedalam berbagai bahasa dunia
Disela sela acara KH Syaifulah Maksum pun mengunjungi dan melihat beberapa terjemahan Al-Quran dalam berbagai bahasa dunia serta berbincang-bincang dengan Mubaligh Ahmadiyah Mln Irfan Maulana terkait terjemahan Alquran dalam berbagai bahasa dunia. *
Kontributor: Solehudin
Alhamdulillah