Cilegon – Lajnah Imaillah Cilegon menyalurkan puluhan paket sembako ke warga dan lansia menjadi prioritas penerima manfaat.
Penyaluran bansos ke warga itu berlangsung pada Sabtu, 16 Maret 2024 mulai dari pukul 11. 00 WIB.
Memasuki Ramadhan, muslimah Ahmadiyah di Banten, tepatnya di Cilegon mengadakan aksi sosial pembagian sembako.
Satu Jam sebelum kegiatan ini dimulai, pengurus dan sejumlah anggota Lajnah Imailiah membantu terlebih dahulu dalam pengemasan paket sembako yang akan disalurkan.
Ada 25 paket sembako disalurkan ke warga yang isinya terdiri dari beras, minyak, gula, mie instan, dan lain sebagainya.
Paket Sembako tersebut bersumber dari donasi yang anggota Lajnah Imailiah Cilegon dibantu dengan anggota Jemaat Ahmadiyah Cilegon.
Adapun yang menjadi penerima manfaat paket sembako dari Lajnah Imaillah Cilegon adalan lansia, warga sekitar masjid, dan anggota Jemaat Ahmadiyah dengan kategori tidak mampu.
Lajnah Imaillah Cilegon berharap bakti sosial berupa penyaluran sembako ini dapat terus dilakukan setiap tahunnya agar semakin banyak yang terbantu.
Kontributor: Rosi
Editor: Talhah Lukman A