Purwakarta– Muslimah Ahmadiyah yang tergabung dalam Lajnah Imaillah Purwakarta ikuti pelatihan membatik.
Dimana kali ini anggota Lajnah Imaillah Purwakarta membuat batik kontemporer metode kukus.
Bertindak sebagai pemateri adalah anggota Lajnah Imaillah dari Jawa Tengah, Sri Sulindah.
Pelatihan yang berlangsung secara online lewat zoom meeting ini antusias diikuti Lajnah Imaillah Purwakarta.
Mereka membuat batik dengan teknik kukus setelah menyiapkan sejumlah bahan seperti dua di antaranya adalah kain dan beragam daun.
Mengikut insturksi yang diberikan, sekitar jam 12 siang, batik karya Lajnah Imaillah Purwakarta selesai dikukus dengan metode tertentu.
Tiga kain batik hasil karya lajnah cabang Purwakarta dalam pelatihan setelah kering kemudian dijahit disatukan dan menjadi taplak meja.
Diharapkan pelatihan ini bermanfaat sebagai salah satu alternatif untuk membuka peluang usaha baru para muslimah Ahmadiyah.
Kontributor: Henny Ruwahsasi
Editor: Talhah Lukman A