Cianjur- Lajnah Imaillah Neglasari menjelang lebaran Idul Fitri 1444 H menggelar dua kegiatan sekaligus yakni bazar dan hari literasi.
Dalam bazar yang digelar Jumat 14 April 2023, Lajnah Imaillah Neglasari Kabupaten Cianjur menjual paket sembako yang berisi minyak goreng, tepung teriug, dan kental manis.
Tak hanya paket sembako namun juga kue-kue khas lebaran seperti naskah, putri salju, dodol, dan masih banyak lainnya.
“Produk bazar menjual sembako yang modalnya dari koperasi. Jadi keuntungannya adalah untuk semua anggota koperasi juga,dari anggota untuk anggota,” ujar salah satu pengurus Lajnah Imaillah Neglasari, Rosmiati.
Bazar berjalan dengan lancar paket sembako habis terjual,tak ketinggalan produk-produk anggota juga terjual.
“Semoga kami bisa selalu melaksanakan kegiatan yang penuh berkah ini di bulan- berikutnya tidak hanya di bulan Ramadhan,”terang Rosmiati.
Sementara itu untuk hari literasi, Lajnah Imaillah Neglasari membaca bersama Khutbah Huzur tentang Kedudukan dan Kemuliaan Al-Quran yang dipandu oleh Ketua Daerah LI Jabar 04, Lilis Sahiba.
Kontributor: Lindwati
Editor: Talhah Lukman Ahmad