Pontianak – Pengurus Jemaat Ahmadiyah Pontianak bersilaturahmi ke Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pontianak.
Dalam kunjungan ini Pengurus JAI Pontianak berbicara banyak hal dengan pihak Kemenag Kota Pontianak yang diwakili oleh Kasubag TU, Sumargi, 18 Januari 2023.
Pengurus mengajak pihak Kemenag untuk datang ke sekertariaat Jemaat Ahmadiyah Pontianak dengan tujuan untuk melihat dari dekat kegiatan dan juga ibadah.
Kedua, tujuan dari silaturahmi untuk menghilangkan kesalahpahaman yang selama ini berkembang di masyarakat tentang Ahmadiyah.
Merespon permintaan JAI Pontianak, Sumargi menyampaikan sejumlah hal yang di antaranya pihak jemaat harus meluruskan sendiri soal kesalahpahaman yang berkembang, termasuk ke dunia internasional.
Selanjutnya pihak Kemenag juga meminta JAI Pontianak berperan aktif dalam kegiatan sosial di masyarakat.
Adapun soal kunjungan ke sekertariat, Sumargi mengatakan Kemenag tidak bisa datang sendiri dan harus didampingi unsur instansi pemerintahan lain seperti Bakorpakem, kejaksaan, dan Kesbangpol.
Dalam silaturahmi kali ini, pengurus JAI Pontianak memberikan sejumlah cendramata seperti Al-Quran dengan tafsir singkat, dokumen legalitas Jemaat Ahmadiyah, hingga susunan kepengrusan JAI Pontianak.