AMERIKA SERIKAT – Donor darah dan beragam kegiatan pelayanan masyarakat menjadi cara yang di tempuh Jemaat Ahmadiyah di Austin, Round Rock negara bagian Texas untuk mempererat hubungan dengan masyarakat sekitar. Hal tersebut diutarakan Muhammad Ahmad, salah seorang koordinator Jemaat Ahmadiyah Austin dalam wawancara baru-baru ini.
“Kami sudah berada di alamat ini selama sekitar 10 tahun,” kata Ahmad yang juga karyawan di Dell Technologies. “Di sini sebelumnya adalah sebuah gereja Baptis tua.”
Selain dengan masyarakat dan pejabat setempat, Ahmadiyah di wilayah ini juga memperkuat kerja sama dengan sejumlah gereja dan masjid yang bukan milik Jemaat Ahmadiyah.
“Kami melakukan donor darah di masjid di Round Rock dan bermitra dengan beberapa gereja dan melakukan pertalian agama,” kata Ahmad.
Baca juga: [feed url=”http://warta-ahmadiyah.org/tag/amerika-serikat” number=”3″]
Mereka juga mengundang gereja-gereja untuk makan malam komunitas dan sebaliknya. Di bulan Ramadan Jemaat Ahmadiyah Austin, Round Rock mengadakan makan malam bersama yang diikuti masyarakat sekitar, perwakilan gereja, dan juga pengurus masjid.
Sumber : Times Of Ahmad
Alih Bahasa : Mary Eunice
Editor : Talhah Lukman Ahmad